Jember merupakan salah satu kota yang terletak di Pulau Jawa, lebih tepatnya di Provinsi Jawa Timur. Jember menjadi salah satu kabupaten. Daerah yang satu ini memang sangat dikenal karena eksotisme pariwisata yang ditawarkan.
Bila membicarakan mengenai pariwisata, pantai memang menjadi destinasi utama. Ada jajaran pantai yang masing-masingnya memiliki panorama yang sangatlah cantik. Hal ini karena kabupaten ini berbatasan langsung dengan perairan Samudera Indonesia di sebelah selatan.
Namun, bentang alam dan hiburan lainnya juga bisa dijumpai di Jember ini. Bahkan, bisa dikatakan bahwa kabupaten ini bisa menjadi suatu paket liburan lengkap. Menikmati satu hari saja tidak akan cukup untuk merasakan semua keindahan alam dan hiburan lain yang disuguhkan oleh bentang alamnya. Berikut ini daftar Tempat Wisata di Jember sebagai referensi berlibur Anda.
1. Pantai Watu Ulo Jember
Jember memang istimewa dengan deretan pantainya. Salah satu yang menarik adalah Pantai Watu Ulo. Pemandangan pantai dengan beberapa batuan karang berukuran besar sangatlah terlihat cantik. Lokasi ini sangat tepat untuk Anda gunakan sebagai spot mengambil gambar.
Deburan ombak dan angin pantai yang sangat khas itu akan semakin menyempurnakan pantai yang satu ini. Di sekitaran area pantai, ada deretan pedagang yang sudah siap menjajakan berbagai cendera mata khas dari kabupaten ini.
Harga Tiket: Rp 7.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Sumberrejo, Kec. Ambulu, Kab. Jember, Jawa Timur. |
2. Pemandian Patemon
Kawasan wisata ini terletak di kaki Gunung Argopuro, Desa Patemon. Jarak yang di tempuh untuk ke daerah wisata ini adalah 32 km ke arah barat dari pusat Kota Jember. Air dari pemandian ini berasal dari mata air Gunung Argopuro.
Pemandian Patemon mempunyai 4 kolam renang dengan kedalaman berbeda, yaitu kolam pertama 4 m, kedua 130 cm, ketiga 100 cm, dan keempat 50 cm. Kelebihan pemandian ini memiliki air yang dingin dan menyegarkan. Selain kolam berenang, terdapat seluncuran di dekat kolam dan fasilitas wisata yang bersih dan cukup lengkap.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Krajan II, Patemon, Kec. Tanggul, Kab. Jember, Jawa Timur. |
3. Pantai Pasir Putih Malikan
Sesuai namanya, pantai yang satu ini dikenal karena pantainya yang berpasir putih. Warna putih yang bersih itu membuat pantainya terasa sangat istimewa. Pemandangan indah ini sangatlah pantas untuk dinikmati. Tentu saja, foto selfie juga sangatlah bagus di daerah pantai ini.
Selain pantai berpasir putih, ada juga beberapa pemandangan batu karang yang tidak kalah eksotis. Di sekitar area pantai ini juga terdapat gua yang tak kalah menarik untuk dieksplorasi. Karena keindahannya, akses penginapannya pun cukup banyak, sehingga wisatawan dari berbagai daerah bisa leluasa berwisata di tempat ini.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Lojejer, Kec. Wuluhan, Kab. Jember, Jawa Timur. |
4. Pemandian Kebon Agung
Kawasan pemandian ini terletak di Desa Kebonagung dan berjarak 3 km dari Kota Jember. Pemandian Airnya bersumber dari mata air Watu Remuk. Ada dua kolam renang di pemandian ini dengan ukuran yang sama, namun dengan kedalaman berbeda, yaitu 4 m dan 30 cm.
Selain kolam berenang, Pemandian Kebon Agung menyediakan fasilitas lain berupa wahana bermain anak-anak, penginapan, rumah makan yang menyediakan aneka masakan khas Jember, dan gazebo. Jadi bagi Anda yang berkunjung dengan anak-anak, Pemandian Kebon Agung bisa menjadi destinasi pilihan Anda.
Harga Tiket: Rp 7.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Gebang Taman, Kb. Agung, Kec. Kaliwates, Kab. Jember, Jawa Timur. |
5. Pantai Puger
Selain dua pantai yang sudah disebutkan di atas, ada juga Pantai Puger. Pantai ini juga tak kalah ramainya. Pantai yang satu ini banyak disukai karena terdapat area pelelangan ikan. Berbagai ikan segar bisa dijumpai di pantai ini dan itu semua merupakan hasil tangkapan para nelayan setempat.
Selain pelelangan ikan tersebut, banyak juga orang yang datang ke pantai ini untuk memancing ikan laut. Ikan yang cukup beragam dan peluang besar untuk mendapatkan pancingan membuat banyak penggemar pancing menghabiskan waktunya di area pantai ini.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Pelabuhan, Puger Wetan, Kec. Puger, Kab. Jember, Jawa Timur. |
6. Kolam Renang Kimo
Kolam renang ini memiliki keunikan tersendiri, karena memadukan konsep taman dan pantai. Meskipun bukan wisata alam, namun wisata buatan ini memiliki keindahan tersendiri. Kolam ini dikelilingi beberapa pohon kamboja dan berbagai macam pepohonan lainnya. Ketika bunga kamboja mekar akan menampilkan pemandangan yang indah dan keharuman yang menyegarkan.
Daya tarik utama Kolam Renang Kino terletak pada desain kolam yang menyerupai pantai. Ada dua kolam berenang yaitu kolam renang untuk anak-anak dan orang dewasa. Destinasi wisata ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap untuk kebutuhan keluarga.
Harga Tiket: Rp 12.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Pangeran Limboro, Sumber Salak, Kranjingan, Kec. Sumbersari, Kab. Jember, Jawa Timur. |
7. Pantai Bandealit
Masih di wisata pantai Jember. Kali ini ada pantai Bandealit. Bagi para penggemar olah raga air di area pantai, Pantai Bandealit adalah solusinya. Pantai ini menyediakan akses untuk olah raga air, khususnya body surfing. Pengunjung pun tidak perlu membawa peralatannya karena pihak pengelola pantai sudah menyediakan semua peralatan yang diperlukan.
Selain body surfing tersebut, masih ada olah raga air lainnya yang juga tak kalah menarik. Ada speedboat serta kano yang juga sangat populer. Yang juga mengejutkan dari pantai ini adalah banyaknya burung yang menciptakan habitat di sekitar pantai ini. Ini tentu saja menjadi daya tarik tambahan di wisata ini.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Andongrejo, Kec. Tempurejo, Kab. Jember, Jawa Timur. |
8. Air Terjun Lereng Raung
Air terjun ini terletak di Desa Rowosari. Akses menuju air terjun ini memakan waktu 1 jam. Lereng Raung terletak 32 km dari arah timur laut Kota Jember. Lereng ini memiliki 7 air terjun menawan yang masing-masing memiliki ketinggian 25 m.
Jarak dari air terjun yang satu dengan yang lainnya adalah 1.5 km dengan menyusuri sungai. Air sungai di sini masih sangat jernih. Banyaknya pepohonan memberikan kenyamanan dan kesejukan dengan pemandangan yang asri.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Sumberarum, Kec. Songgon, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur. |
9. Pantai Paseban
Rasanya memang tak ada puasnya untuk membicarakan mengenai pantai di Jember. Kabupaten ini memiliki area pantai yang sangatlah bagus pemandangannya. Pantai ini juga memiliki pasir putih. Dipadukan dengan alam sekitarnya, pantai ini bisa menjadi solusi untuk melepas penat.
Yang juga istimewa dari pantai ini adalah ombak yang tidak terlalu besar. Gelombang yang relatif lemah ini menjadi kesempatan tepat bagi Anda dan orang-orang yang ingin bermain air dan berenang di perairan pantai.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Paseban, Kec. Kencong, Kab. Jember, Jawa Timur. |
10. Air Terjun Sumber Salak
Kawasan wisata ini terletak di Kecamatan Ledok Ombo. Wisata alam ini memiliki fasilitas yang cukup lengkap dibanding tempat wisata alam lainnya. Ada 3 air terjun yang dapat dikunjungi di sini dan lokasi ketiga air terjun ini berdekatan. Ketiga air terjun tersebut dinamakan air terjun Damarwulan 1, Damarwulan 2, dan Anjasmoro. Ketiga air terjun ini menyuguhkan keindahan pesona alam.
Damarwulan 1 memiliki ketinggian 5 m. Selanjutnya air terjun Damarwulan 2, air terjun ini memiliki ketinggian 8 m dan hanya berjarak 200 m dari Air Terjun Damarwulan 1. Terakhir, Air Terjun Anjasmoro yang berjarak 200 m dari Air Terjun Damarwulan 2. Air Terjun Anjasmoro kerap kali disebut Niagara Waterfalls namun dalam versi mini.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Salak, Sumber Salak, Kec. Ledokombo, Kab. Jember, Jawa Timur. |
11. Pantai Teluk Love
Pantai yang satu ini menawarkan bentuk yang sangat unik. Sesuai namanya, bentuk “love” terlihat dari teluk di pantai ini. Ternyata, pantai unik ini terbentuk secara alami. Pastinya, berswafoto di pantai ini akan sangat terasa istimewa.
Tentu saja, tidak hanya bentuk geografisnya saja yang menarik. Suasana pantai di sebelah selatan Jember ini juga terlihat menarik. Pantai ini juga bersebelahan dengan Pantai Payangan yang tak kalah cantiknya.
Harga Tiket: Rp 7.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Ambulu-Watu Ulo, Sido Mulyo, Sumberrejo, Kec. Ambulu, Kab. Jember, Jawa Timur. |
12. Pantai Papuma
Pantai ini merupakan salah satu ikon wisata kebanggaan di Jember. Kendaraan pribadi merupakan pilihan terbaik menuju pantai ini, karena belum ada kendaraan umum yang menjangkau kawasan wisata ini. Akan tetapi berhati-hatilah karena rute menuju pantai ini memiliki tanjakan dan turunan yang curam.
Untuk mencapai Pantai Papuma, dibutuhkan waktu sekitar 1.5 jam. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang indah. Selain itu, kombinasi warna putih pasir, birunya laut, dan hijaunya bukit menyuguhkan pemandangan yang mengagumkan.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Lojejer, Kec. Wuluhan, Kab. Jember, Jawa Timur. |
13. Taman Botani Jember
Jika Anda bosan berwisata ke pantai, maka bisa mengunjungi Taman Botani. Taman Botani Jember ini menjadi tempat yang sangat teduh. Berbagai tanaman dan taman yang cukup luas menjadi area hijau yang sangatlah menarik. Ini bisa menjadi tempat untuk mengenalkan anak-anak tentang keberagaman hayati.
Di taman ini, ada beragam jenis tanaman dan binatang. Ada kebun herbal dan berbagai macam kebun lainnya. Lalu, untuk mengenalkan pada hewan, taman ini juga menyediakan area penangkaran hewan. Walau datang sekedar untuk relaksasi saja, taman ini pastinya menjadi pilihan yang tepat.
Harga Tiket: Rp 12.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Mujahir, Krajan, Kec. Sukorambi, Kab. Jember, Jawa Timur. |
14. Air Terjun Watu Ondo
Destinasi ini menampilkan dua air terjun yang saling berhadapan yang dinamakan Coban Kembar Watu Ondo. Nama Watu Ondo merujuk pada anak tangga yang tersusun rapi menuju lokasi air terjun ini. Kedua air terjun ini sama-sama indah dan menyegarkan di tengah-tengah Taman Hutan Raya Raden Soeryo.
Ketinggian air terjun ini berbeda-beda, yaitu 15 m dan 69 m. Kawasan wisata ini juga menyediakan spot foto yang unik berbentuk hati dari tanaman. Akses menuju destinasi ini mudah, karena berada di pinggir jalan raya.
Harga Tiket: Rp 3.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Sidodadi, Pontang, Tempurejo, Sabrang, Kec. Ambulu, Kab. Jember, Jawa Timur. |
15. Puncak Rembangan
Wisata Puncak ternyata tidak hanya ada di daerah Bogor. Ternyata, Jember pun juga memiliki puncaknya sendiri. Puncak ini berada di ketinggian 650 meter di atas permukaan laut. Jarak dari Puncak ini sekitar 15 km dari pusat kota, sehingga suasananya pasti cukup tenang.
Karena ketinggiannya, Anda akan bisa melihat sebagian besar kota Jember dari Puncak ini. Selain itu, area ini juga memiliki tempat dengan kebersihan yang sangat terawat. Beberapa kuliner seperti pisang keju serta teh jahe akan sangat pas untuk menghangatkan badan di daerah Puncak ini.
Harga Tiket: Rp 7.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Darungan, Kemuning Lor, Kec. Arjasa, Kab. Jember, Jawa Timur. |
16. Pantai Rowo Cangak
Kawasan ini terletak di Desa Ungkalan. Akses menuju lokasi ini masih belum dikembangkan. Untuk mengakses kawasan ini, Anda harus melewati kebun karet yang beraspalkan tanah dan menyeberangi jembatan kecil. Fasilitas di pantai ini belum lengkap, namun pemandangan pantai selatan yang mempesona tidak dapat Anda abaikan.
Pantai ini dihiasi oleh pohon-pohon pandan dan berbagai macam magrove. Anda dapat mendaki bukit untuk melihat pemandangan pantai yang luas dari atas bukit. Pantai ini masih bersih dan asri, sehingga akan memanjakan mata Anda.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Kebonsari, Sabrang, Kec. Ambulu, Kab. Jember, Jawa Timur. |
17. Air Terjun Tancak
Jember juga memiliki air terjun yang sangat cantik. Air Terjun Tancak ini berada di area perbukitan yang berjarak sekitar 15 km dari pusat kota Jember. Air terjun ini memiliki ketinggian hingga 82 meter dan ini sudah lebih dari cukup untuk memberikan pemandangan yang eksotis.
Area di sekitar air terjun ini masih sangat asri. Karena itu, suasana yang ada di sekitar air terjun sangatlah segar. Bahkan, kesegaran ini sudah sangat terasa sejak dari pintu masuk. Ini tentu akan menjadi tempat yang tepat untuk menarik diri dari semua hiruk pikuk perkotaan.
Harga Tiket: Rp 2.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Area Pegunungan Argopuro, Suci, Kec. Panti, Kab. Jember, Jawa Timur. |
18. Air Terjun Antrokan
Air Terjun Antrokan bisa ditemukan di Desa Manggisan. Bila ditempuh dari pusat kota kabupaten ini, setidaknya Anda akan memerlukan waktu sekitar satu jam untuk perjalanan. Bila dibandingkan dari ketinggiannya, air terjun ini memang lebih rendah dari Air Terjun Tancak.
Walau demikian, panorama yang ada di sekitar air terjun ini tak bisa dipandang sebelah mata. Area pepohonan yang asri akan menawarkan udara yang sangat segar. Layaknya air terjun alami, ada berbagai batu berukuran raksasa di bawah arus air terjun ini.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Kali Tengah, Manggisan, Kec. Tanggul, Kab. Jember, Jawa Timur. |
19. Air Terjun Manggisan
Air terjun selanjutnya berada cukup jauh dari pusat kota Jember. Air terjun yang terletak 35 km dari Jember ini menyajikan air terjun yang sangat cantik. Ketinggiannya mencapai 54 meter dengan debit air yang cukup besar.
Yang membuat orang betah berlama-lama menikmati air terjun ini adalah suasana yang sangat tenang dan menyegarkan. Walau memang cukup jauh dari kota, semua rasa lelah akan sangat terbayarkan oleh apa yang disuguhkan oleh wisata air terjun ini.
Harga Tiket: Rp 12.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Manggisan, Kec. Tanggul, Kab. Jember, Jawa Timur. |
20. Pemandian Rembangan
Ketika Anda mengunjungi Puncak Rembangan, ada destinasi wisata di dekat daerah dataran tinggi ini. Lokasinya merupakan suatu pemandian umum. Lokasinya pun sebenarnya tidak hanya menyediakan pemandian saja.
Di sekitar area puncak dan pemandian ini, terdapat juga perkebunan kopi serta peternakan sapi perah. Ini menjadi suatu agrowisata yang sangatlah menarik. Selain udara yang segar, suasana khas perkebunan bisa menjadi hal yang cocok untuk mengenalkan dunia perkebunan pada anak-anak.
Harga Tiket: Rp 7.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Rembangan, Darungan, Kemuning Lor, Kec. Arjasa, Kab. Jember, Jawa Timur. |
21. Pemandian Oleng Sibutong
Pemandian tidak hanya ada di Puncak Rembangan. 10 km dari Kota Jember ini juga terdapat suatu pemandian yang juga tak kalah serunya. Tepatnya, pemandian ini ada di sebelah utara dari pusat kabupaten ini.
Layaknya pemandian pada umumnya, area air yang cukup luas dan segar tersedia di Objek Wisata di Jember ini. Namanya Oleng Sibutong ini sendiri merujuk pada sejenis ikan yang aslinya bernama ikan uling. Ikan ini berbentuk belut yang buntung. Dari dua kata itulah, Oleng Sibutong ini didapatkan.
Harga Tiket: Rp 7.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Binting Pinggir, Biting, Kec. Arjasa, Kab. Jember, Jawa Timur. |
22. Perkebunan Teh Gunung Gambir
Bagi penikmat suasana pegunungan yang segar dan sejuk, perkebunan teh ini bisa dijadikan destinasi pilihan. Perkebunan ini merupakan peninggalan dari masa kolonial Belanda, sehingga ada juga nilai historis dari kebun teh ini.
Layaknya berwisata ke kebun teh, hamparan tanaman teh akan bisa terlihat dengan sangat jelas. Lebih lagi, ada juga pemetik teh yang juga sedang bekerja. Selain itu, fasilitas seperti kolam renang, taman bermain, serta lapangan tenis juga bisa dijumpai.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Gelang, Kec. Sumber Baru, Kab. Jember, Jawa Timur. |
23. Kafe Kolong
Bagi para penikmat kuliner unik, kafe ini memiliki tempat yang sangat menarik. Sesuai namanya, kafe ini berada di kolong jembatan. Lokasi unik ini bukan berarti bahwa suasananya akan kotor dan kumuh layaknya kolong jembatan pada umumnya.
Kafe ini sangat bersih dan pastinya tidak ada bau menyengat yang mengganggu. Kopi yang disajikan pun sangat istimewa dan menjadi identitas dari kafe ini. Banyak penikmat kopi yang menikmati suasana unik dari kafe ini.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Bawah Jembatan Jarwo, Jl. Mastrip, Krajan Timur, Kec. Sumbersari, Kab. Jember, Jawa Timur. |
24. Loko Lori
Bagi para penggemar wisata unik dan berbau sejarah, Loko Lori ini adalah salah satu yang patut dikunjungi. Loko Lori ini adalah suatu lokomotif tua yang dulunya digunakan untuk mengangkut tebu.
Lokomotif ini juga mengarah ke pabrik gula yang juga tak kalah bersejarahnya. Ini menjadi suatu wahana yang menarik karena menjadi museum untuk mempelajari sejarah terkait industri gua pada masa itu.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Semboro No.01, Kec. Semboro, Kab. Jember, Jawa Timur. |
25. Situs Duplang
Referensi wisata terakhir adalah Situs Duplang. Ini merupakan situs sejarah dari abad IV Masehi. Ini berlokasi di Desa Kamal. Situs sejarah ini menyajikan bukti-bukti peradaban megalitikum. Menhir, kubur batu, dan peninggalan sejarah lainnya bisa dijumpai.
Ada banyak hal yang bisa dipelajari dari situs sejarah ini. Hal yang biasanya hanya ada di buku sejarah, akan bisa dijumpai secara langsung. Semuanya sangatlah terlihat jelas dan beberapa masih memiliki bentuk yang cukup bagus.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Duplang, Kamal, Kec. Arjasa, Kab. Jember, Jawa Timur. |
Itulah tadi beberapa referensi Destinasi Wisata di Jember yang layak dikunjungi. Semuanya itu menjadi rekomendasi yang sangatlah tepat dan istimewa. Tentunya, satu hari tidak akan pernah cukup untuk menikmati semua keindahan alam dan panorama yang ada.