Shopee Live
ADVERTISEMENT
iTrip Asia
No Result
View All Result
  • Home
  • Asia Barat
    • Arab Saudi
    • Iran
    • Israel
    • Mesir
  • Asia Selatan
    • India
    • Maladewa
    • Nepal
    • Pakistan
  • Asia Tenggara
    • Filipina
    • Malaysia
    • Singapura
    • Thailand
  • Asia Timur
    • China
    • Hongkong
    • Jepang
    • Korea Selatan
  • Write for Us
SUBSCRIBE
  • Home
  • Asia Barat
    • Arab Saudi
    • Iran
    • Israel
    • Mesir
  • Asia Selatan
    • India
    • Maladewa
    • Nepal
    • Pakistan
  • Asia Tenggara
    • Filipina
    • Malaysia
    • Singapura
    • Thailand
  • Asia Timur
    • China
    • Hongkong
    • Jepang
    • Korea Selatan
  • Write for Us
No Result
View All Result
iTrip Asia
No Result
View All Result

20 Tempat Wisata Menarik di Hongkong Buat Liburan

Khansa A by Khansa A
08/05/2024
in Hongkong

Temukan kegembiraan dan keajaiban di tempat-tempat wisata menarik di Hong Kong untuk liburan yang tak terlupakan, dari panorama kota yang megah hingga kelezatan kuliner yang khas

Jika membahas liburan, tidak pernah lepas mengunjungi tempat wisata yang menarik. Di setiap penjuru dunia pasti ada tempat menarik yang bisa anda anda kunjungi. Seperti halnya dengan Hongkong, negara kecil ini ternyata memiliki banyak objek wisata yang populer dan berhasil menyita perhatian wisata dunia.

Pelesiran ke Hongkong akan memberikan anda pengalaman yang berbeda. Negara ini juga tidak hanya berupa gedung gedung tinggi saja ternyata. Karena anda bisa mengunjungi wisata alam, wisata belanja sampai dengan situs bersejarah.

Liburan dengan orang orang tersayang pasti akan memberikan kesan yang tidak akan terlupakan begitu saja. Berikut rekomendasi tempat wisata menarik di Hongkong yang patut Anda kunjungi.

Daftar Konten

Toggle
  • 1. Victoria Harbour
  • 2. Hongkong Disneyland
  • 3. Victoria Peak
  • 4. Museum Madame Tussaud
  • 5. Hongkong Museum Of History
  • 6. Peak Tram
  • 7. Repulse Bay
  • 8. Tian Tan Buddha
  • 9. Shing Mun Reservoir
  • 10. Cheung Chau
  • 11. Dragon’s Back
  • 12. Hong Kong Wetland Park
  • 13. Wan Chai Gap Road
  • 14. Avenue Of Stars
  • 15. Ocean Park
  • 16. Lamma Island
  • 17. Ten Thousand Buddhas Monastery
  • 18. Grass Island
  • 19. Ladies Market
  • 20. Tai O

1. Victoria Harbour

Victoria Harbour
Photo by Airam Dato-on on Unsplash

Anda bisa memulai perjalanan menjelajah keindahan Hongkong dengan mengunjungi Victoria Harbour. Pelabuhan Victoria termasuk pelabuhan yang menawarkan pesona yang luar biasa.

Wisatawan akan disuguhkan panorama yang akan membuat anda berdecak kagum. Menikmatinya juga bisa dilakukan sembari berjalan jalan di sekitarnya.

Pengunjung juga bisa sekalian kulineran, ada banyak penjual jajanan, minuman juga es krim yang nikmat. Anda bebas mengunjunginya, bisa pagi, sore atau malam hari.

Rekomendasi

Aberdeen Harbor

10 Tempat Wisata Menarik di Aberdeen Hongkong Buat Liburan

13/09/2024
High Island Reservoir

10 Tempat Wisata Menarik di Sai Kung Hongkong Buat Liburan

02/07/2024
Advertisement. Scroll to continue reading.
Traveloka Liburan Traveloka Liburan Traveloka Liburan

Tapi panorama malam hari yang paling membuat jatuh hati. Anda bisa menikmati laut dengan gedung menjulang serta cahaya spektakuler yang sayang untuk anda lewatkan saat berkunjung.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Harcourt Rd, Admiralty, Hong Kong.

2. Hongkong Disneyland

Hongkong Disneyland
Photo by Hari Y on Google Maps

Jika membahas wisata yang paling kondang, maka anda tidak boleh melewatkan Hongkong Disneyland. Tempat hiburan ini masih belum surut mengundang perhatian wisatawan.

Bahkan seperti menjadi tujuan wajib, destinasi yang dibuka di tahun 2005 ini selalu ramai. Terutama ketika musim liburan datang, pengunjungnya akan semakin membludak.

Para traveler akan dimanjakan dengan banyak pertunjukkan yang akan dilakukan langsung oleh para karakter Disney. Belum lagi anda juga bisa sekalian berburu souvenir ataupun oleh oleh untuk keluarga di rumah.

Perjalanan anda di Disneyland juga akan semakin lengkap jika mencoba kulinernya. Jika ingin tidak terlalu ramai, anda bisa datang di hari biasa.

Harga Tiket: HK$ 759; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lantau Island, Hong Kong.

3. Victoria Peak

Victoria Peak
Photo by Ryan Mac on Unsplash

Objek wisata hits di Hongkong memang bukan hanya Disneyland saja, anda juga bisa mengunjungi bukit. Bukit yang ada di bagian barat Pulau Hongkong ini dikenal dengan Victoria Peak.

BACA:  10 Tempat Wisata Menarik di Sai Kung Hongkong Buat Liburan

Berada di ketinggian 552 meter, Victoria Peak justru menjadi titik paling tinggi di negara ini. Sehingga dari atas bukit, anda bisa menikmati panorama yang indah.

Untuk mendaki, anda membutuhkan waktu sekitar 45 menit dan bisa lebih. Karena biasanya pengunjung akan berhenti sejenak untuk mengambil beberapa foto.

Jika anda tertarik untuk mengunjungi Victoria Peak, pastikan anda menyiapkan fisik terlebih dahulu. Dari atas, anda bisa menikmati gedung gedung tinggi lengkap dengan lautan dari kejauhan.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: The Peak, Hong Kong.

4. Museum Madame Tussaud

Museum Madame Tussaud
Photo by 馬兒 on Google Maps

Melanjutkan penjelajahan tempat menarik di Hongkong, anda juga tidak boleh melewatkan Museum Madame Tussaud. Koleksi patung yang ada di sini merupakan patung tokoh dunia.

Pengunjung bisa mengambil foto dengan patung lilin yang ada, dari Presiden jokowi, Artis Mancanegara sampai tokoh tokoh penting lainnya. Pastikan untuk tidak mengabaikan destinasi museum modern ini.

Harga Tiket: HK$ 265; Map: Cek Lokasi
Alamat: Shop P101, The Peak Tower, No, Peak Rd, The Peak, Hong Kong.

5. Hongkong Museum Of History

Hongkong Museum Of History
Photo by Oti Nanai on Google Maps

Seperti namanya, mengunjungi wisata sejarah ini anda akan menelisik lebih dalam perihal negara yang kecil ini. Penyimpan banyak koleksi dari peninggalan budaya dan sejarah Hongkong.

Dengan begitu anda bisa mendapatkan banyak informasi lebih banyak. Yang paling menarik yakni pameran perahu nelayan yang memiliki ukuran sebenarnya.

Harga Tiket: HK$ 10; Map: Cek Lokasi
Alamat: Chatham Rd S, Tsim Sha Tsui, Hong Kong.

6. Peak Tram

Peak Tram
Photo by Joen Patrick Caagbay on Unsplash

Peak Tram sendiri sebenarnya adalah transportasi yang bisa digunakan untuk menuju Victoria Peak. Dan Peak Tram juga menjadi aktivitas liburan yang paling terkenal. Mengingat Peak Tram memang menjadi transportasi yang bersejarah dari tahun 1888 menjadi kereta kabel pertama kali yang ada di Benua Asia.

Dengan menggunakan transportasi Peak Tram, anda bisa mengunjungi objek wisata di Hongkong lebih mudah. Beroperasi mulai dari 07.00 pagi, dan selama 15 menit akan ada pemberangkatan berikutnya. Wisata yang bisa dikunjungi mulai dari The Peak Galleria, Museum Madame Tussauds, Sky Terrace dan lainnya.

Harga Tiket: HK$ 47; Map: Cek Lokasi
Alamat: Central, Hong Kong.

7. Repulse Bay

Repulse Bay
Photo by Joshua J. Cotten on Unsplash

Pilihan tempat menarik di Hongkong tidak hanya menawarkan wisata modern. Tetapi anda juga bisa mengunjungi wisata alamnya.

Repulse Bay sendiri merupakan sebuah pantai yang juga terkenal sebagai area hunian mewah, karena memang harganya tidaklah murah. Pemandangan laut biru lengkap dengan hamparan pasir putih yang lembut.

Tidak hanya bisa menikmatinya saat siang hari, pengunjung juga bisa menikmati pesonanya di malam hari. Saat malam hari, pesonanya juga tidak kalah indah.

Pantulan cahaya lampu kota akan tampak cantik ketika terpantul di air laut. Akses menuju lokasi juga tidak sulit, anda bahkan bisa menggunakan kendaraan umum menuju destinasi wisata ini.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Repulse, Hong Kong.

8. Tian Tan Buddha

Tian Tan Buddha
Photo by Nadine Marfurt on Unsplash

Wajib dikunjungi, Tian Tan Buddha merupakan patung perunggu dengan ukuran yang besar dan juga sangat megah. Di bangun di Desember 1993, patung Buddha ini memiliki tinggi sekitar 34 meter dan berada di Pulau Lantau.

BACA:  10 Makanan Khas Hongkong yang Terkenal & Wajib Dicoba

Pemandangan hijau di sekitarnya menambah kemegahannya. Pengunjung biasanya akan menggunakan cable car untuk menikmati pesona Asia Timur dari ketinggian.

Harga Tiket: HK$ 78,00; Map: Cek Lokasi
Alamat: Ngong Ping Rd, Lantau Island, Hong Kong.

9. Shing Mun Reservoir

Shing Mun Reservoir
Photo by Louis Ng on Google Maps

Jika anda mencari wisata alam, maka anda bisa mengunjungi Shing Mun Country Park. Sangat cocok untuk anda yang ingin mencoba aktivitas outdoor, Jalur mendakinya masih terbilang mudah. Bahkan anak anak atau orang tua masih bisa untuk mencobanya. Pemandangan di tempat wisata ini akan membuat terkesima.

Bagaimana tidak, anda akan menemukan banyak jenis pohon rindang dengan kupu kupu yang cantik. Memang Shing Mun Reservoir kondang sebagai tempat untuk melihat kupu kupu jenis glassy tigers dan blue spotted crows.

Selain kupu kupu anda juga bisa menemukan monyet hutan yang jangan diberi makan dan tetap jaga barang barang anda.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lo Wai, Hong Kong.

10. Cheung Chau

Cheung Chau
Photo by Morris Lau on Google Maps

Pulau Cheung Chau juga menjadi destinasi yang harus masuk dalam list liburan anda. Pulau yang memiliki luas sekitar 246 ha dengan laut yang indah.

Airnya yang jernih dengan banyak aktivitas yang ditawarkan akan membuat siapapun ingin berlama lama. Pasir keemasan yang akan bersinar dengan cahaya matahari lengkap dengan fasilitas yang memadai.

Tempat wisata populer di Hongkong yang juga menawarkan festival tahunannya juga begitu banyak. Anda bisa mengunjungi kuil Cheung Chau yang juga memiliki bangunan yang unik.

Perjalanan anda di Pulau cantik ini akan semakin lengkap jika sekalian mencicipi aneka olahan seafood. Sunset juga wajib anda buru untuk membuat liburan di Pulau Cheung Chau lebih lengkap.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Cheung Chau, Hong Kong.

11. Dragon’s Back

Dragon’s Back
Photo by Nurii on Google Maps

Kecantikan yang dimiliki oleh Dragon’s Back membuat banyak wisatawan tertantang untuk menaklukkannya. Punggung bukit ini memang harus didaki dengan medan yang menengah.

Perjalanan yang anda tempuh akan dibayar dengan pesonanya saat di puncak bukitnya. Pemandangan lautan luas begitu mengagumkan, belum lagi udaranya juga begitu sejuk.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Shek O, Hong Kong.

12. Hong Kong Wetland Park

Hong Kong Wetland Park
Photo by Joy Sze on Unsplash

Wetland Park menjadi kawasan yang membuat pengunjung lebih dekat dengan hewan liar, ikan serta burung air. Menjadi destinasi wisata yang memiliki panorama alam indah sekaligus sebagai wisata edukasi.

Di bulan bulan tertentu, anda juga akan memiliki kesempatan menyaksikan birdwatching. Untuk menuju wisata hits ini juga tidaklah sulit.

Harga Tiket: HK$ 30; Map: Cek Lokasi
Alamat: Wetland Park Rd, Tin Shui Wai, Hong Kong.

13. Wan Chai Gap Road

Wan Chai Gap Road
Photo by Goose Lee on Twitter

Wan Chai kondang sebagai lokasi yang memiliki banyak situs warisan budaya. Dan anda juga bisa menjadikan alternatif liburan yang seru. Suasananya yang tenang cocok untuk anda yang ingin menjauh dari suasana perkotaan.

BACA:  Central Market, Menyaksikan Lebih Dekat Pesona Pasar Tertua di Honkong

Tergantikan dengan pemandangan alam yang menyejukkan mata. Ada banyak destinasi menarik yang juga anda kunjungi seperti Lovers Rock.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Wan Chai Gap Rd, Hong Kong.

14. Avenue Of Stars

Avenue Of Stars
Photo by BradJill on Google Maps

Mirip dengan Hollywood Walk of Fame, Avenue of Stars juga menjadi destinasi yang tidak pernah sepi pengunjung. Tujuan dibangunnya tentu untuk penghormatan kepada selebritas yang ada di Hongkong.

Keberadaan patung Bruce Lee dengan tinggi 2,5 meter ini menjadi ikon dari tempat wisata ini. Ada juga nama lengkap dengan tanda tangan para selebritis.

Harga Tiket: HK$ 140; Map: Cek Lokasi
Alamat: Hoi Bun Rd, Tsim Sha Tsui, Hong Kong.

15. Ocean Park

Ocean Park
Photo by Eunice Tseung on Google Maps

Tempat wisata yang sudah ada sejak tahun 1977 ini juga menjadi destinasi yang sayang diabaikan. Taman hiburan kondang di Hongkong ini menawarkan banyak permainan yang seru.

Terdapat akuarium dengan bentuk tabung besar yang berisikan banyak ikan. Membuat pengunjung sekalian kenalan dengan biota laut. Pertunjukkan Shark Mystique dan lainnya juga selalu ditunggu.

Harga Tiket: HK$ 478; Map: Cek Lokasi
Alamat: Aberdeen, Hong Kong.

16. Lamma Island

Lamma Island
Photo by Mimi C on Unsplash

Pulau terbesar yang ketiga di Hongkong ini juga bisa menjadi alternatif untuk liburan. Panorama yang ditawarkan pulau eksotis ini sangat cantik dan juga menawarkan banyak aktivitas seru.

Di Lamma Island, anda juga bisa menemukan Lo So Shing Beach yang cocok sebagai lokasi bersantai. Atau bisa juga menikmati panorama dari atas ketinggian.

Harga Tiket: HK$ 16; Map: Cek Lokasi
Alamat: Lamma Island, Hong Kong.

17. Ten Thousand Buddhas Monastery

Ten Thousand Buddhas Monastery
Photo by Вокруг Света За 80 Лет on Google Maps

Vihara yang terletak di Desa Pai Tau 220 ini juga menjadi situs bersejarah yang banyak dikunjungi. Dibuka sejak 1957, pemandangan yang disuguhkan sangat cantik. Hanya saja anda harus menaiki tangga yang jumlahnya tidak sedikit. Banyak pengunjung yang datang untuk mengambil foto foto kekinian.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Wihara, Hong Kong.

18. Grass Island

Grass Island
Photo by Fu ming Cheng on Google Maps

Dikenal juga dengan nama Tap Mun, tempat wisata di Hongkong ini merupakan sebuah pulau yang menawarkan pesona luar biasa. Wisatawan yang datang bisa menikmati pantai luas yang cantik.

Aktivitas yang bisa dilakukan mulai dari camping hingga menerbangkan layangan. Untuk panorama yang lebih indah, anda bisa hiking sampai puncak bukit.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Grass Island, Hong Kong.

19. Ladies Market

Ladies Market
Photo by Catgirlmutant on Unsplash

Tujuan wisata satu ini jangan sampai dilewatkan oleh kaum hawa. Sebagai kawasan paling pada di dunia, Ladies Market merupakan pasar yang menjual banyak kebutuhan wanita.

Wisata belanja di Hongkong memang terkenal, sehingga anda jangan sampai melewatkan. Barang barang yang ada di Ladies Market biasanya harganya lebih ramah kantong.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Mong Kok, Hong Kong.

20. Tai O

Tai O
Photo by Joshua J. Cotten on Unsplash

Tai O Fishing Village menjadi tujuan yang sampai saat ini masih banyak dikunjungi. Memadukan wisata budaya, alam serta kuliner membuat Tai O cocok dikunjungi dengan keluarga.

Lokasinya memang dekat dengan pusat kota, tetapi suasana akan tradisinya masih kental. Aktivitas yang paling banyak dilakukan tempat ini yakni naik boat atau kulineran.

Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi
Alamat: Tai O, Hong Kong.

Hongkong memang menjadi negara yang menarik untuk dikunjungi sebagai tempat liburan. Anda tidak hanya akan disuguhkan wisata modern dengan banyak wahana, tetapi juga wisata alam menyejukkan mata. Belum lagi Hongkong juga terkenal dengan wisata belanjanya. Dan masih ada banyak destinasi yang bisa anda eksplor lagi.

ShareTweetSend

Related Posts

Aberdeen Harbor

10 Tempat Wisata Menarik di Aberdeen Hongkong Buat Liburan

by Khansa A
13/09/2024

Tempat wisata menarik di Aberdeen Hongkong menawarkan pengalaman liburan yang seru dengan perpaduan budaya tradisional dan modern serta pemandangan pelabuhan...

High Island Reservoir

10 Tempat Wisata Menarik di Sai Kung Hongkong Buat Liburan

by Khansa A
02/07/2024

Tempat wisata menarik di Sai Kung Hongkong menawarkan pengalaman liburan yang menyenangkan dengan keindahan alam dan berbagai aktivitas seru Hongkong...

Pantai Shek O

11 Pantai Cantik di Hongkong yang Terkenal

by Dara Mendra
02/07/2024

Pantai cantik di Hong Kong yang terkenal menawarkan pemandangan memukau dan suasana yang menenangkan Berkunjung ke Hongkong tidak hanya tentang...

Daya Tarik Central Market Honkong

Central Market, Menyaksikan Lebih Dekat Pesona Pasar Tertua di Honkong

by Abd. Muththalib
28/06/2024

Central Market di Hong Kong, pasar tertua dengan desain dan arsitektur yang menarik, menawarkan pesona yang memikat untuk disaksikan lebih...

15 Oleh-Oleh Khas Hongkong yang Paling Diburu Wisatawan

15 Oleh-Oleh Khas Hongkong yang Paling Diburu Wisatawan

by Khansa A
20/05/2023

Liburan di luar kota maupun di luar negeri tentu akan menjadi aktivitas yang menyenangkan. Begitu juga jika anda menghabiskan waktu...

10 Makanan Khas Hongkong yang Terkenal & Wajib Dicoba

10 Makanan Khas Hongkong yang Terkenal & Wajib Dicoba

by Khansa A
20/05/2023

Hongkong menjadi negara kecil yang ternyata juga menyimpan banyak hal yang menarik. Gedung gedung pencakar langit dan juga wisata yang...



Hot Topic

  • Teh China

    15 Oleh-Oleh Khas China yang Paling Diburu Wisatawan

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Oleh-Oleh Khas Sri Lanka yang Paling Diburu Wisatawan

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 12 Oleh-Oleh Khas Kamboja yang Paling Diburu Wisatawan

    4 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Oleh-Oleh Khas Oman yang Paling Diburu Wisatawan

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Oleh-Oleh Khas Pakistan yang Paling Diburu Wisatawan

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About Us
  • Contact
  • Privasi
  • Indeks

© 2022 iTrip Asia.

No Result
View All Result
  • Home
  • Asia Barat
    • Arab Saudi
    • Iran
    • Israel
    • Mesir
  • Asia Selatan
    • India
    • Maladewa
    • Nepal
    • Pakistan
  • Asia Tenggara
    • Filipina
    • Malaysia
    • Singapura
    • Thailand
  • Asia Timur
    • China
    • Hongkong
    • Jepang
    • Korea Selatan
  • Write for Us

© 2022 iTrip Asia.