iTrip
No Result
View All Result
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Batam
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us
SUBSCRIBE
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Batam
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us
No Result
View All Result
iTrip
No Result
View All Result
Home Sumatera Aceh

Pesona Pucok Krueng, Kolam Pemandian Alami Eksotis di Aceh Besar

Dara Mendra by Dara Mendra
Reading Time: 5 mins read
Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 09.00–17.00 WIB, Alamat: Mon Ikeun, Kec. Lhoknga, Kab. Aceh Besar, Aceh.; Map: Cek Lokasi

Berbicara tentang keindahan alam Indonesia, dari Sabang hingga Merauke Anda akan menemukan keindahan alam di banyak tempat. Provinsi Aceh, sebagai salah satu provinsi di Indonesia, juga memiliki potensi wisata alam yang mengagumkan dan tak kalah dari daerah lainnya. Kali ini, kita akan membahas tentang salah satu wisata alam di Aceh Besar, yaitu Pucok Krueng.

Seperti yang tertera di namanya, Pucok Krueng – yang dalam bahasa Indonesia berarti ‘hulu sungai’ ini, berlokasi di Kabupaten Aceh Besar. Wisata alam ini merupakan wisata alam kolam alam dengan tebing-tebing karst yang tinggi menjulang mengelilinginya. Meskipun untuk menuju lokasi ini tidak begitu susah, akses jalan yang masih belum diaspal menjadi faktor rendahnya pengunjung lokasi wisata ini.

Salah satu hal yang patut diacungi jempol dari kawasan ini adalah pemandangannya yang masih alami. Meski tidak banyak fasilitas pendukung dan tidak banyak yang bisa dilakukan di lokasi wisata ini, pemandangan yang indah ditambah suhu udara yang sejuk menjadikan Pucok Krueng sebagai lokasi wisata di Aceh yang patut dikunjungi.

Daftar Konten

  • Daya Tarik yang Dimiliki Pucok Krueng
    • 1. Kolam Alami yang Berwarna Biru Kehijauan
    • 2. Ragam Bentukan Bentang Alam
    • 3. Lingkungan yang Masih Asri
  • Alamat dan Rute Menuju Lokasi
  • Harga Tiket Masuk Objek Wisata
  • Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pucok Krueng
    • 1. Menikmati Pemandangan Alam
    • 2. Berpiknik dengan Keluarga
    • 3. Berfoto Ria
    • 4. Memancing
    • 5. Berenang
  • Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Daya Tarik yang Dimiliki Pucok Krueng

Pucok Krueng Aceh
Image Credit: Google Maps Irfan Munadi

1. Kolam Alami yang Berwarna Biru Kehijauan

Jika kebanyakan warna kolam alami berwarna hijau pekat, di lokasi ini Anda bisa menjumpai kolam dengan warna biru kehijauan yang begitu memesona. Kolam ini merupakan salah satu daya tarik yang ditonjolkan dari Pucok Krueng.

Kolam alami ini terbentang cukup luas, meski luasnya masih kalah jauh jika dibandingkan dengan luas sebuah danau. Selain itu, ada pula bagian kolam yang berada di bawah dua tebing yang berhimpitan. Meski menarik untuk disambangi, bagian kolam yang berada di bawah kedua tebing ini merupakan titik rawan seseorang kehabisan oksigen saat berenang.

Karena keberadaan bahaya lebih besar daripada keuntungannya, ditambah dengan adanya kasus tenggelam yang pernah terjadi, sejak beberapa tahun yang lalu pengunjung dilarang untuk berenang. Demi keamanan, tidak ada salahnya untuk mematuhi imbauan yang dipasang.

BACA:  Danau Buatan Pekanbaru, Panorama Alam Indah yang Mampu Memikat Hati

2. Ragam Bentukan Bentang Alam

Tebing yang menjulang di lokasi wisata ini merupakan bagian dari kawasan karst yang sering dikunjungi oleh masyarakat. Karst sendiri dapat didefinisikan dengan singkat sebagai kawasan batu gamping. Tak heran jika Anda bisa melihat ragam bentukan bentang alam-mulai dari bukit, gua, dolina (cekungan), bahkan stalaktit dan stalakmit.

Rekomendasi

Pantai Lhoknga, Pantai Eksotis & Spot Surfing Favorit di Aceh Besar

Pantai Lhoknga, Pantai Eksotis dan Spot Surfing Favorit di Aceh Besar

Pantan Terong, Menikmati Panorama Alam Aceh Tengah dari Ketinggian

Pantan Terong, Menikmati Panorama Alam Aceh Tengah dari Ketinggian

Gua dan ragam bentang alam ini menjadi daya tarik selanjutnya di Pucok Krueng. Namun demikian, untuk mengenal lebih jauh ragam bentang alam ini, Anda mungkin harus menjelajah kawasan lokasi ini lebih dalam. Hal ini tidak disarankan karena tidak ada yang bisa menjamin keamanan Anda saat menjelajah kawasan sekitar.

3. Lingkungan yang Masih Asri

Meski kawasan ini tidak begitu jauh dari kota besar seperti Banda Aceh, Anda masih bisa menikmati kondisi alam yang begitu terjaga di Pucok Krueng. Sebelum mencapai lokasi, Anda akan disuguhkan pada hamparan persawahan dan perkebunan warga, lalu dilanjutkan dengan kawasan hutan.

Sesampainya di lokasi, Anda pasti akan berdecak kagum karena keindahan tebing dan kolam yang berwarna biru kehijauan. Pepohonan berada di sana-sini, rumput tertata hingga rasanya sangat rugi jika tidak menggelar tikar untuk berpiknik.

Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Alamat Pucok Krueng
Image Credit: Google Maps Zulfikar Coet

Pucok Krueng terletak di Mon Ikeun, Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh. Dari Banda Aceh-ibukota Provinsi Aceh, Anda tidak perlu menempuh perjalanan hingga beratus-ratus kilometer. Anda hanya perlu menempuh 18 kilometer melalui rute: Jl. Teuku Umar – Jl. Cut Nyak Dhien – Jl. Banda Aceh-Calang – Jl. Banda Aceh-Meulaboh – Jl. PT Sai – Jl. Pucuk Krueng.

Anda bisa memanfaatkan peta online untuk menuju ke lokasi kolam alam di tempat ini, namun jangan ragu untuk bertanya pada masyarakat sekitar. Menurut ulasan lokasi ini, seringkali peta online dianggap ‘menyesatkan’, sehingga Anda disarankan untuk memastikan arah pada masyarakat sekitar.

Untuk menuju ke lokasi, akan lebih baik untuk membawa kendaraan pribadi-baik itu kendaraan roda dua ataupun kendaraan roda empat. Jika berangkat dari kots, mungkin Anda bisa menggunakan jasa transportasi online. Namun untuk mendapatkan kendaraan untuk kembali ke kota mungkin akan sangat susah.

Perlu diingat juga bahwa jalan menuju lokasi (Jl. Pucuk Krueng) masih belum diaspal dan cenderung berlumpur terutama saat musim penghujan. Anda juga disarankan untuk pulang sebelum matahari terbenam sebab tidak ada penerangan di jalan menuju Pucok Krueng.

BACA:  22 Tempat Wisata di Malino (Gowa) Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

Harga Tiket Masuk Objek Wisata

Untuk masuk ke dalam lokasi wisata Pucok Krueng, Anda tidak dikenakan biaya tiket masuk. Hal ini disebabkan tidak ada pihak manajemen khusus yang mengelola kawasan wisata alam ini. Jadi, pengelolaan spot wisata ini diserahkan kepada masyarakat sekitar.

Meski begitu, bukan berarti untuk masuk ke kawasan wisata ini Anda tidak dikenakan biaya sama sekali. Umumnya, Anda akan dikenakan biaya kebersihan sebesar Rp 5.000,-. Biaya parkir juga menggunakan nominal serupa. Bisa dikatakan, dengan biaya yang bisa dikatakan minimal, Anda bisa mendapatkan pemandangan yang sangat indah dan alami.

Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pucok Krueng

Aktivitas Menarik di Pucok Krueng
Image Credit: Twitter Travellink Indonesia

Ada banyak kegiatan menarik yang dapat Anda lakukan saat berada di lokasi wisata alam hits di Aceh Besar ini, misalnya:

1. Menikmati Pemandangan Alam

Sebelum mencapai lokasi, Anda akan melewati hutan kecil yang didahului sawah dan perkebunan warga sekitar. Bagi Anda yang belum berpengalaman untuk berkendara di jalanan yang ‘berbeda’ dengan jalanan perkotaan, jalanan menuju Pucok Krueng bisa menjadi medan latihan Anda. Tidak terlalu off-road memang, namun tetap saja Anda harus waspada saat melintasi jalanan yang sepi tersebut.

Setelah melalui jalan yang tidak begitu mulus, segala penat akan sirna begitu Anda menyaksikan gagahnya tebing karst yang ditumbuhi pepohonan di sekitarnya. Ekosistem karst yang berada di tempat ini tak perlu diragukan lagi, karena lokasi wisata masih terjaga asrinya.

2. Berpiknik dengan Keluarga

Meski tidak banyak fasilitas yang tersedia, Anda bisa bersantai bersama keluarga atau orang-orang terdekat di lokasi wisata ini. Suasana tenang di sekitar lokasi wisata ditambah asrinya pemandangan sekitar dijamin mampu menghilangkan penat dan kejenuhan Anda.

3. Berfoto Ria

Di era media sosial seperti saat ini, rasanya hambar bila berkunjung ke lokasi wisata tanpa menghabiskan waktu untuk berfoto ria. Apalagi jika latar belakang untuk berfoto sebagus kolam alam dan tebing karst di Pucok Krueng ini. Warna hijau dikombinasikan dengan minimnya sarana buatan manusia menjadikan lokasi ini sebagai lokasi yang tepat untuk berburu foto lanskap.

BACA:  Waduk Jeulikat, Objek Wisata Alam Hits & Kekinian di Lhokseumawe

4. Memancing

Meski tidak banyak orang yang melakukannya, terkadang Anda bisa menjumpai beberapa orang sedang memancing di kawasan wisata. Untuk memancing, Anda tidak perlu membayar biaya apapun namun pastikan Anda membawa peralatan sendiri dan izin kepada pengelola lokasi tersebut.

5. Berenang

Warna kolam alami yang berada di lokasi ini adalah biru kehijauan dan begitu nampak segar. Tentunya siapapun yang gemar berenang akan tertarik untuk segera ’nyebur’. Walaupun ada imbauan dari kepolisian sekitar untuk tidak berenang di sini, terkadang ada saja orang yang nekat berenang. Imbauan tersebut dibuat setelah ada korban meninggal karena tenggelam saat berenang.

Jika Anda ingin berenang di sini, pastikan untuk tidak berenang begitu jauh. Usahakan untuk menghindari kolam di bagian celah tebing meskipun bagian ini begitu menarik untuk dijelajahi. Selain itu, hindari menyelam terlalu dalam. Tidak ada tim penyelamat di lokasi ini sehingga Andalah yang harus bertanggung jawab atas keselamatan pribadi.

Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Fasilitas Pucok Krueng
Image Credit: Google Maps Deppie Ixs

Memang tidak banyak fasilitas yang disediakan oleh lokasi wisata ini. Saat pertama kali masuk, Anda tentu dapat menjumpai lahan parkir campur yang dikelola oleh masyarakat sekitar. Seperti yang sudah disebutkan, siapkan biaya parkir sebesar Rp 5.000,-. Tarif untuk kendaraan roda dua dan roda empat mungkin akan berbeda.

Selain itu, di lokasi wisata Pucok Krueng Anda bisa menemukan warung kecil dan tempat duduk yang mungkin tidak terlalu memadai. Warung yang tersedia pun tidak menjual banyak makanan, jadi akan lebih baik jika Anda membawa makanan sendiri dari rumah.

Mushola terbuka (tanpa dinding) juga tersedia di kawasan lokasi wisata ini. Toilet sebagai salah satu fasilitas esensial tersedia di lokasi. Untuk kebersihan fasilitas-fasilitas di tempat ini bisa dibilang baik, meski jika dibandingkan dengan fasilitas di lokasi wisata lain, fasilitas wisata di spot ini masih perlu banyak dibenahi.

Meski dengan fasilitas yang bisa dibilang ‘minim’, tidak ada salahnya jika Anda berkunjung ke Pucok Krueng untuk menghabiskan waktu libur bersama keluarga atau teman-teman. Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari kota besar dan pantai Lhoknga menjadikan destinasi alam ini layak Anda masukkan ke dalam bucket list saat berkunjung ke Aceh Besar.

Tags: Wisata Aceh BesarWisata Alam
ShareTweetSend

Related Posts

Taman Pelangi Palembang, Destinasi Wisata Malam dengan Spot Foto Instagramable

Taman Pelangi Palembang, Destinasi Wisata Malam dengan Spot Foto Instagramable

Harga Tiket: Rp 15.000, Jam Operasional: 17.00-23.00 WIB, Alamat: Jl. Gub H Bastari, 15 Ulu, Kec. Seberang Ulu I, Kota...

Taman Narmada, Mengenal Taman Indah yang Sarat Nilai Sejarah di Lombok

Taman Narmada, Mengenal Taman Indah yang Sarat Nilai Sejarah di Lombok

Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 09.00-16.00 WIT, Alamat: Jl. Raya Mataram - Labuhan Lombok, Lembuak, Kec. Narmada, Kab. Lombok...

Curug Panganten Cimahi, Air Terjun Indah yang Menyajikan Panorama Alam Memukau

Curug Panganten Cimahi, Air Terjun Indah yang Menyajikan Panorama Alam Memukau

Menikmati keindahan yang dimiliki Curug Panganten Cimahi bisa menjadi sarana untuk healing dan rehat sejenak dari pekerjaan dan rutinitas yang...



Hot Topic

  • Tempat Wisata Binjai

    21 Tempat Wisata di Binjai Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 33 Tempat Wisata di Batu Malang yang Paling Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 20 Air Terjun (Curug) di Bogor Paling Hits Dikujungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 50 Tempat Wisata di Jakarta Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 25 Tempat Wisata di Nganjuk Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About Us
  • Contact
  • Privasi

© 2022 iTrip Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Batam
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us

© 2022 iTrip Indonesia.