Ungaran merupakan ibukota dari Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Kota ini sangat cantik dan juga memiliki banyak sekali kekayaan wisata alamnya, seperti pantai, pegunungan maupun air terjunnya dapat Anda temukan disini. Karena di kota ini sudah menyajikan destinasi yang lumayan lengkap.
Jadi jangan selalu mencari wisata seperti mall ataupun yang lainnya. Ayo sekali-kali menikmati liburan dengan berbaur bersama wisata alam terutama yang ada di Kota Ungaran. Selain itu, kuliner yang disuguhkan juga sangat sayang untuk dilewatkan.
Oleh sebab itu Jawa Tengah khususnya daerah Semarang ini mempunyai banyak pengunjung di setiap objek wisatanya. Ditambah lagi kota ini terdapat beberapa perguruan tinggi terkenal yang menyebabkan dihuni banyak mahasiswa. Maka tak heran jika wisatanya tak kunjung sepi. Berikut daftar tempat wisata hits di Ungaran, Semarang yang menarik untuk dijelajahi.
1. Bukit cinta
Bukit ini sangat indah dan mempunyai banyak sekali spot foto yang kekinian seperti di jembatan sekitaran danaunya maupun di gembok cinta serta masih banyak lagi. Selain itu objek wisata ini letaknya berdekatan dengan Danau Rawa pening.
Sehingga saat berlibur di tempat ini Anda dapat merasakan sensasi berada di dua pilihan objek wisata yang bisa Anda kunjungi tanpa menggunakan sepeda motor lagi. Untuk lokasinya dapat ditemukan di daerah Banyu Biru khususnya Kebondowo. Dengan jam kerja mulai pukul 8.00 pagi hingga 18.00 sore dan buka setiap hari. Serta biaya yang harus dikeluarkan saat masuk yaitu gratis.
Harga Tiket: Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Kebondowo, Kec. Banyubiru, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
2. Taman Djamoe Indonesia
Objek wisata ini cukup menarik karena didalamnya terdapat banyak tanaman herbal yang bisa dijadikan sebagai bahan dasar pembuatan obat tradisional seperti kunyit, jahe dan juga temulawak serta yang lainnya.
Oleh karena itu, wisata ini dapat dijadikan pilihan sebagai tempat berlibur yang dapat mengedukasi. Selain itu, wisata ini juga menyediakan fasilitas seperti Spa Srikaton, Green House dan juga laboratorium yang lengkap sekali. Denagn jam bukanya yaitu sekitaran 9.00 pagi hingga 16.00 sore sangat terbatas bukan.
Untuk biaya masuknya jika weekday Anda akan dikenai 75.000 untuk setiap orangnya. Sedangkan saat weekend Anda harus mengeluarkan biaya sedikit mahal yaitu 100.000 rupiah.
Harga Tiket: Rp 7.500; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Semarang – Yogyakarta Raya Km.28, Kemloko, Kec. Bergas, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
3. Vanaprasta Park
Wisata ini terletak di Bandungan khususnya Banyu Kuning untuk lebih tepatnya berada di jalan Ke Candi Gedong Songo no 16 dengan jam buka 24 jam nonstop. Sehingga Anda dapat bebas bersantai dan menikmati wisata tersebut.
Di sekitaran wisata ini juga terdapat banyak pepohonan yang berdiri kokoh serta tanah yang dilapisi dengan rerumputan liar. Yang dapat menyebabkan suasana asri dan juga sejuk. Ditambah lagi ada bangunan rumah yang terbuat dari kayu serta telah berdiri sejak zaman dahulu kala. Oleh karena itu, tempat ini sangat tepat sekali dijadikan sebagai camping ground.
Harga Tiket: Rp 8.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Ke Candi Gedong Songo No.16, Krajan, Banyukuning, Kec. Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. |
4. Umbul Sidomukti
Objek wisata yang satu ini juga tidak kalah menarik daripada yang lainnya. Karena wisata ini memiliki konsep yang luar biasa dalam pembuatannya yaitu perpaduan antara wisata alam dengan buatan manusia. Seperti terdapatnya kolam renang dengan berbagai ukuran mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Selain itu, banyak permainan yang bisa dijumpai pada wisata ini mulai dari flaying fox, kawasan berkuda, outbond hingga taman bermain untuk anak-anak. Untuk lokasinya sendiri bisa Anda jumpai di Jimbaran lebih tepatnya di daerah Kawasan Wisata Umbul Sidomukti. Dengan harga 5.000 sampai 10.000 saja Anda sudah bisa masuk ke wisata tersebut.
Cukup terjangkau bukan, apalagi dengan harga tersebut Anda sudah bisa menikmati hampir sebagian wahananya.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Umbul Sidomukti, Manggung, Kec. Bandungan, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
5. Wisata Watu Gunung
Wisata ini terlihat seperti alami namun aslinya adalah buatan manusia. Ditambah lagi dengan adanya rumah joglo yang dibuat dengan nuansa tradisional juga menambah estetik wisata ini. serta ada kolam renang namun sangat berbeda dari biasanya. Karena di tepi kolam ini dihiasi dengan banyak bebatuan dan juga letaknya berada di tempat terbuka.
Serta dikelilingi pepohonan yang hijau sehingga menimbulkan kesan sejuk. Selain itu ada beberapa gazebo yang bisa dimanfaatkan untuk berteduh. Dengan tiket masuk sebesar 10.000 setiap orangnya dan jam operasional mulai 08.00 hingga 16.00 sore.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Lerep Satu, Lerep, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
6. New Bandungan Indah Waterpark & Family Resort
Fasilitas yang dimiliki objek wisata ini lumayan lengkap seperti kolam renang, kamar mandi dan juga penginapan. Terdapat juga permainan seperti ATV di waterparknya, kawasan bermain anak, flying fox beserta outbond.
Yang suka memancing jangan khawatir karena disini juga bisa ya. Untuk harga tiket masuknya Anda akan merogoh uang sebesar 15.000 hingga 20.000 rupiah setiap orangnya. Letaknya sendiri berada di Bandungan daerah Jetis untuk lebih tepatnya berada di jalan Veteran no 3.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Veteran No.3, Krajan, Jetis, Kec. Bandungan, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
7. Bumi Perkemahan Efrata
Tempat ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat berkemah yang diadakan oleh instansi maupun yang lain. Karena letaknya yang strategis dan berada di alam terbuka serta asri. Selain itu jika Anda ingin berkemah di tempat ini dan tidak ingin membawa barang bawaan yang begitu berat maka bisa menyewa peralatan berkemah disini. Untuk harganya akan di tentukan berdasarkan paket yang dipilih.
Letak dari wisata ini berada di Ungaran Barat tepatnya di dusun Suruhan dengan Jam buka wisata mulai dari pukul 7.00 hingga 16.00 sore untuk hari operasionalnya yaitu Senin sampai Sabtu.
Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Suruhan, Keji, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
8. Gunung Ungaran
Menariknya lagi dari objek wisata ini yaitu banyak ditemukan air terjun yang epik serta menarik. Selain itu Anda juga dapat melakukan aktivitas mendaki bersama teman maupun kelompok serta melakukan camping untuk beristirahat.
Anda juga tidak perlu khawatir dengan biaya masuknya karena gratis. Untuk jam bukanya sendiri yaitu 24 jam nonstop sehingga Anda bisa sepuasnya menikmati pemandangan yang berada disana. Serta letaknya berada di Ungaran Barat di wilayah hutan.
Harga Tiket: Rp 10.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Hutan, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
9. Kampung Seni Lerep
Kampung ini terlihat sangat sejuk ditambah lagi dengan adanya banyak karya seni yang diciptakan oleh seniman lokal. Seperti pada tanaman dan juga bangunannya. Anda juga tidak usah khawatir karena dalam memasuki kawasan tersebut tidak perlu memerlukan biaya sehingga dapat berhemat. Objek wisata ini juga bisa Anda temukan di Ungaran Barat khususnya desa Lerep.Jam operasionalnya sendiri yaitu 24 jam nonstop.
Harga Tiket: -; Map: Cek Lokasi Alamat: Lerep, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
10. Taman Serasi
Taman ini dibangun agar dapat dijadikan sebagai tempat berekreasi untuk anak. Karena disini banyak sekali permainan yang dikhususkan untuk anak-anak seperti ayunan, daerah untuk bermain pasir maupun patung hewan yang bisa dibuat tempat berfoto.
Menariknya lagi wisata ini mengizinkan para penjual untuk berdagang di lokasi wisata. Sehingga Anda dapat menikmati berbagai menu makanan khas daerahnya.
Harga Tiket: Rp Gratis; Map: Cek Lokasi Alamat: Taman Unyil, Cirebonan, Bandarjo, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
11. Curug Lawe
Tempat wisata yang selanjutnya ada Curung Lawe. Wisata ini berada dibawah kaki gunung dengan air terjunnya yang mengalir sangat deras karena air terjun ini sangat tinggi. Banyak juga ditemukan bebatuan di bawahnya, sehingga bisa dimanfaatkan sebagi spot foto. Lokasinya bisa Anda jumpai di Ungaran Barat daerah Langgar dengan jam buka 24 jam.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Kalisidi, Indrakila, Lerep, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
12. Kampung Kopi Banaran
Para milenial pecinta kopi datang kesini merupakan hal yang wajib ya. Karena disini Anda akan diajak untuk mengetahui lebih dalam lagi mengenai pemetikan biji kopi sampai dalam proses akhir menjadi kopi yang asli dan tidak mengandung zat lain.
Hargat tiket masuknya untuk setiap orang yaitu sekitar 5.000 rupiah saja. Bahkan Anda juga bisa datang kesini kapanpun mulai dari pagi hingga malam. Serta bisa ditemukan di daerah Bawen untuk lebih tepatnya di jalan Raya Semarang-Solo.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Raya Bawen – Solo KM 1,5 Gentong, Kec. Bawen, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
13. Candi Gedung Songo
Candi ini dinamai demikian karena terdapat bangunan utama yang berjumlah sembilan. Tempat ini juga sangat bersejarah karena merupakan warisan umat Hindu di masa lampau. Selain itu banyak permainan menarik yang harus Anda coba. Dilengkapi dengan area mandi air panas yang dapat menambah daya tarik tersendiri bagi pengunjungnya.
Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Dusun Darum, Krajan, Kec. Bandungan, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
14. The Fountain Waterpark
Tempat ini seperti waterpark pada biasanya namun yang membedakannya yaitu pada area terbukanya yang memiliki berbagai tempat untuk melakukan kegiatan berkemah, serta sebuah tempat makan yang dibangun kekinian.
Jadi, Anda bisa menggunakannya sebagai tempat berfoto sambil mencicipi aneka masakan khas Jawa Tengah. Tersedia juga banyak wahana permainan yang bisa Anda coba disini.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Bima Sakti Raya No.16A, Lerep, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
15. Tirto Agung Sirawak
Kolam renang ini sungguh menawan karena bersumber langsung dari Gunung Ungaran. Untuk Letaknya sendiri bisa Anda temukan di Kota Semarang pada KM 23. Yang membedakan dari kolam renang pada umumnya yaitu terdapatnya area memancing sehingga akan lebih seru.
Harga Tiket: Rp 15.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Tirto Argo, Blanten, Nyatnyono, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
16. Museum Kereta Api Ambarawa
Selain wisata alamnya Ungaran juga mempunyai wisata edukasi seperti Museum Kereta Api Ambarawa ini ya. Sejarahnya museum ini yaitu stasiun namun seiring berjalannya waktu tempat ini diubah menjadi sebuah museum dengan menyimpan banyak sekali benda-benda lokomotif zaman dahulu.
Harga Tiket: Rp 5.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Jl. Stasiun No.1, Panjang Kidul, Panjang, Kec. Ambarawa, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
17. Green Valey
Objek wisata ini sangat cocok sekali dikunjungi bagi pecinta petualang ya. Karena disini Anda dapat melakukan camping, gathering atau bahkan training camp untuk bermalam sambil menikmati keindahan wisata tersebut.
Harga Tiket: Rp 30.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Ampelgading, Baharan, Kenteng, Kec. Bandungan, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
18. Curug Benowo
Curung ini letaknya hampir dekat dengan curung lawe bahkan sejalan loh. Untuk sampai di lokasi Anda harus menempuhnya dengan berjalan kaki karena rute yang harus dilalui sangat sempit. Namun itu tidak akan menjadi masalah ya dibandingkan dengan pemandangan sekitar yang disuguhkan. Serta wisata ini bisa dijumpai di desa Kalisidi.
Harga Tiket: Rp 8.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Kalisidi, Indrakila, Lerep, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
19. Wana Wisata Penggaron
Hutan ini bisa Anda jumpai dengan mengunjungi kota Semarang ya lebih tepatnya berada di desa Susukan. Tempat ini mempunyai banyak tanaman sehingga akan terlihat lebih asri dan nyaman untuk dijadikan tempat menenangkan pikiran dengan melakukan kemah di wisata ini.
Harga Tiket: Rp 6.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Desa Susukan, Siroto, Kec. Ungaran Timur, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
20. Air Terjun Semirang
Di bawah kaki Gunung Ungaran memang mempunyai banyak sekali air terjun salah satunya ada air terjun Semirang ini. air terjun ini juga lumayan tinggi yaitu sekitar 45 meter dari bawahnya. Serta perjalanan yang harus ditempuh juga agak sulit apalagi ketika musim penghujan akan terasa licin. Namun, setelah tiba Anda akan di sajikan pemandangan yang memukau.
Harga Tiket: Rp 9.000; Map: Cek Lokasi Alamat: Gogik, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. |
Itulah daftar rekomendasi tempat wisata populer di Ungaran Semarang yang wajib Anda kunjungi. Deretan wisata tersebut mempunyai pemandangan yang dapat menyilaukan mata serta banyak permainan yang harus dicoba dan juga sangat jarang ditemukan pada tempat lain.