iTrip
No Result
View All Result
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us
SUBSCRIBE
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us
No Result
View All Result
iTrip
No Result
View All Result

Kampung Anggur Plumbungan, Wisata Favorit & Sarana Edukasi di Bantul

Dara Mendra by Dara Mendra
in DI Yogyakarta
Harga Tiket: Rp 20.000, Jam Operasional: 06.00–18.00 WIB, Alamat: Jl. Plumbungan, Gedogan, Sumbermulyo, Kec. Bambanglipuro, Kab. Bantul, DI Yogyakarta; Map: Cek Lokasi

Kampung Anggur Plumbungan merupakan destinasi wisata baru yang cocok dijadikan tujuan ketika liburan tiba. Terlebih jika anda adalah pecinta buah dengan rasa manis dan asam ini. Pasalnya, ada banyak sekali anggur yang ditanam dan berbuah setiap saat. Selain melihat langsung bagaimana tanamannya berbuah, pengunjung bisa membeli dengan harga murah.

Jogja adalah wilayah yang dianggap istimewa karena sejarahnya. Ternyata tidak hanya itu, ada banyak sekali yang menjadi andalan, terutama dalam hal pariwisata. Ada banyak sekali objek wisata yang dapat anda kunjungi selama di lokasi Bantul. Mulai dari Pantai, gunung, bukit, wisata sejarah, dan bahkan wisata edukasi.

Bertambahnya kampung wisata semakin melengkapi kategori yang ada. Kampung Anggur Plumbungan adalah salah satunya yang sekaligus menjadi wisata edukasi. Karena keunikan nya kampung ini selalu didatangi pengunjung. Bukan hanya dari warga Jogja dan sekitarnya, ada kalanya turis asing datang karena penasaran.

Daftar Konten

  • Daya Tarik yang Dimiliki Kampung Anggur Plumbungan
    • 1. Keunikan Kampung Penuh Tanaman Anggur
    • 2. Pemandangan Ala Pedesaan
    • 3. Wisata Edukasi di Kampung Anggur Plumbungan
  • Alamat dan Rute Menuju Lokasi
  • Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Kampung Anggur
    • 1. Jalan-Jalan di Kampung Anggur Plumbungan
    • 2. Panen dan Belanja Buah Anggur
    • 3. Belajar Menanam Anggur
    • 4. Berfoto Spot Cantik
  • Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Daya Tarik yang Dimiliki Kampung Anggur Plumbungan

Daya Tarik Kampung Anggur Plumbungan
Image Credit: Google Maps Kampung Anggur

Pengunjung tidak serta-merta datang begitu saja apabila tidak ada yang menarik di kampung ini. Pastinya tidak seperti kampung biasa yang terdiri dari deretan rumah sebagai tempat tinggal. Sebelum berkunjung, ada baiknya anda simak daya tarik berikut ini!

1. Keunikan Kampung Penuh Tanaman Anggur

Daya tarik Kampung Anggur Bantul yang pertama tentu dari keunikan nya. Tidak banyak kampung yang sebagian besar warganya menanam anggur didepan pekarangan rumahnya. Sepanjang jalan kampung tampak hijau dengan buah anggur yang bergelantungan. Siapa saja yang melihat pasti ingin menikmati rasa manisnya.

BACA:  Taman Senja Ngelo, Taman Rekreasi Favorit untuk Liburan Keluarga di Bantul

Tokoh yang menjadi inspirator dari terbentuknya kampung wisata ini adalah Rio Aditya. Pada awalnya tidak ada niat sama sekali untuk menjadikan kampung di Bantul ini sebagai objek wisata. Hingga saat ini pun tidak ada pernyataan resmi yang menjadikannya sebagai kampung wisata. Hanya saja karena daya tarik ini, banyak pengunjung yang akhirnya berdatangan.

Kampung Anggur Plumbungan tidak sembarang menanam jenis buah anggur. Jenis yang ditanam di sini adalah anggur Ninel yang berasal dari Ukraina. Bibit nya langsung didatangkan dari negara tersebut. Kelebihan dari anggur jenis ini yaitu rasanya lebih manis, hampir tidak ada rasa asam sama sekali. Selain itu, tanaman ini selalu berbuah sepanjang musim, tidak seperti anggur pada umumnya.

Rekomendasi

Shutterstock Daya Tarik Pantai Kesirat

Pantai Kesirat, Spot Camping Favorit & Panorama Sunset di Gunung Kidul Jogja

Shutterstock Daya Tarik Pantai Jungwok

Pantai Jungwok, Surga Bahari yang Tersembunyi di Gunung Kidul Jogja

2. Pemandangan Ala Pedesaan

Lokasi desa wisata di Bantul ini terkesan asri dengan banyaknya pohon rindang yang menghiasi. Di keliling kampung tidak bisa lepas dari warna hijau alami. Lokasinya pun terlihat rapi, bersih, sehingga membuat betah siapa saja yang berkunjung. Selama perjalanan menuju lokasi, kesan asri ala pedesaan pun didapatkan.

Mengunjungi Kampung Anggur Plumbungan akan memberikan pengalaman yang berbeda selama liburan. Anda bisa berkeliling di sebuah kampung yang lumayan luas. Sesekali sambil beristirahat dibawah pohon ring atau tanaman anggur yang tumbuh subur. Udaranya pun bersih, hampir tidak ada polusi udara kecuali dari asap kendaraan bermotor.

3. Wisata Edukasi di Kampung Anggur Plumbungan

Bagi sebagian orang, menanam anggur bukanlah perkara yang mudah. Banyak kegagalan yang dialami daripada kesuksesannya apabila tidak mengetahui bagaimana teknik yang benar. Ini juga terjadi pada Rio Aditya yang merupakan pelopor dari Kampung Anggur Bantul. Awalnya menanam anggur jenis biasa dan selalu gagal panen.

Setelah belajar dari pengalaman dan banyak membaca literatur tentang menanam anggur, akhirnya beliau sukses dan diikuti hampir semua warga di kampungnya. Pengalaman budidaya anggur tentu tidak disimpan begitu saja. Siapa pun yang ingin belajar pasti diberikan pengarahan, anggap saja rekreasi sambil wisata edukasi.

BACA:  Bukit Menoreh, Destinasi Wisata Alam yang Sarat Nilai Sejarah di Kulon Progo

Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Alamat Kampung Anggur Plumbungan
Image Credit: Google Maps Ahedi Syukro Sahudi

Kampung Anggur Plumbungan berada di Jalan Plumbungan, Desa Gedogan, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta. Meski berada di pedesaan, namun lokasinya cukup strategis dan mudah dijangkau. Anda hanya perlu menempuh perjalanan selama kurang dari 20 menit jika berangkat dari pusat Bantul.

Waktu tersebut untuk menempuh jarak kuang lebih 9 kilometer dengan kecepatan rata-rata. Rute nya juga mudah, cukup arahkan kendaraan menuju ke Pasar Barongan hingga tiba di Perempatan Bakulan. Dari perempatan ini, silahkan belok kiri menuju ke Jalan Parangtritis. Lanjutkan perjalanan ke arah RSU Rachma Husada di kawasan Jetis.

Sekitar 300 meter dari Rumah Sakit, belok kanan ke Jalan Ganjuran. Anda akan menempuh perjalanan kurang lebih 2 kilometer untuk tiba di Kampung Anggur Plumbungan. Patokan berikutnya adalah Wahana Express Sumbermulyo, lokasi wisata tujuan tepat berada di depannya. Jika anda datang dari arah lain atau masih bingung, silahkan buka Google Maps.

Mengunjungi perkampungan ini tidak dikenakan biaya sama sekali. Artinya tidak ada tiket masuk yang dibebankan kepada wisatawan. Biaya hanya dibutuhkan untuk parkir kendaraan bermotor. Tidak mahal, hanya 2.000 rupiah untuk sepeda motor, 5.000 untuk mobil, dan 10.000 untuk bus. Silahkan datang ke sini setiap hari mulai pagi hingga sore hari.

Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Kampung Anggur

Tiket Kampung Anggur Plumbungan
Image Credit: Google Maps Tara Dannis

Selain melihat daya tarik, mengunjungi objek wisata juga harus memperhatikan apa saja yang dapat dilakukan selama di lokasi. Meski yang kita bahas ini adalah Kampung Anggur Plumbungan, yang mana merupakan wisata alternatif, namun tetap banyak aktivitas di dalamnya.

1. Jalan-Jalan di Kampung Anggur Plumbungan

Selama berada di lokasi, anda bebas berjalan-jalan mengelilingi kampung. Kampungnya cukup luas, butuh waktu lama tentunya untuk berkeliling. Sesekali anda bisa berhenti sejenak di salah satu rumah warga untuk berteduh di bawah tanaman anggur yang merambat. Atau bisa juga mengobrol dengan mereka dan merasakan keramahtamahan nya.

Bagi warga lokal, biasanya mereka menghabiskan waktu pagi atau sore dengan aktivitas bersepeda. Sayang sekali karena saat ini tidak tersedia tempat penyewaan sepeda untuk aktivitas tersebut. Namun rasanya sudah cukup memuaskan apabila anda bisa berkeliling dan menikmati pemandangan tanaman yang berbuah menggantung ini.

BACA:  Batu Lawang, Objek Wisata Alam Paling Hits di Cirebon

2. Panen dan Belanja Buah Anggur

Setelah puas berkeliling, jangan lupa untuk belanja anggur langsung di lokasi Kampung Anggur Bantul. Anda bisa belanja langsung pada pemiliknya, atau bisa juga ke pengepul. Namun tetap disarankan membelinya langsung melalui pemiliknya. Bukan tanpa alasan, karena anda bisa sekaligus memanen buahnya sambil mencicipi bagaimana rasa manisnya.

Dibandingkan dengan membelinya di pasar, harga anggur Ninel yang ada di sini cukup murah. Selain itu, kualitasnya juga terjamin dan kesegarannya terjaga. Bagaimana tidak, anda langsung mendapatkan buahnya saat itu juga setelah dipetik dari pohon. Jika ingin menanam di rumah juga bisa, karena di sini juga menjual bibit anggur berkualitas.

3. Belajar Menanam Anggur

Seperti yang di singgung diatas, menanam anggur bukan hal yang mudah dilakukan. Untuk anda yang punya rencana menanamnya di rumah dengan membeli bibit dari Kampung Anggur Plumbungan, anda bisa belajar langsung dari ahlinya. Hampir semua warga di perkampungan ini mengetahui teknik menanam yang benar, anda bisa belajar dari mereka.

4. Berfoto Spot Cantik

Jangan lupa sebelum pulang, silahkan berburu spot foto cantik di objek wisata edukasi ini. Memang tidak lebih bagus dari pemandangan alam pantai maupun pegunungan, namun suasana asri pedesaan sepertinya cukup dijadikan objek foto. Spot lain yang cocok untuk menghiasi latar belakang foto yakni tanaman anggur yang meneduhkan.

Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Fasilitas Kampung Anggur Plumbungan
Image Credit: Google Maps Ahedi Syukro Sahudi

Kampung Anggur Bantul bukanlah objek wisata resmi yang dikelola pemerintah atau instansi terkait, setidaknya hingga saat ini. Maka dari itulah dalam hal fasilitas masih belum lengkap. Di lokasi hanya ada tempat parkir yang cukup luas, kemudian ada toilet sederhana untuk keperluan air. Jika ingin solat, di kampung sudah dilengkapi dengan mushola.

Mengunjungi objek wisata tidak harus langsung menuju ke lokasi, terlebih apabila masih tergolong baru. Penting sekali untuk mengetahui daya tarik yang dimiliki, letak lokasinya, dan juga fasilitas yang disediakan. Setelah menyimak pembahasan mengenai Kampung Anggur Plumbungan diatas, sepertinya objek wisata ini layak dijadikan alternatif liburan di Jogja.

Tags: Wisata AlamWisata Bantul
ShareTweetSend

Related Posts

Surya Yudha Park

16 Tempat Wisata di Banjarnegara Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

Banjarnegara menjadi salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang terkenal dengan minuman khasnya, yaitu dawet ayu. Selain terkenal dengan dawet...

Daya Tarik Watu Giring

Watu Giring, Bekas Tambang yang Menyerupai Peninggalan Megalitikum di Gunung Kidul

Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Jelok, Sambirejo, Pacarejo, Kec. Semanu, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta; Map: Cek...

Daya Tarik Goa Tanding

Goa Tanding, Menyaksikan Keindahan Alam Perut Bumi di Gunung Kidul

Harga Tiket: Rp 10.000, Jam Operasional: 06.00-16.00 WIB, Alamat: Gelaran 2, Seropan, Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta;...

Fasilitas Geosite Ngingrong

Geosite Ngingrong, Menikmati Keindahan Goa Vertikal yang Memukau di Gunung Kidul

Harga Tiket: Rp 3.000, Jam Operasional: 07.00-17.00 WIB, Alamat: Jl. Baron km 6 Mulo, Wonosari Pacarejo, Kec. Semanu, Kab. Gunung...

Alamat Tahura Bunder

Tahura Bunder, Menyaksikan Keanekaragaman Spesies Tumbuhan Unik di Gunung Kidul

Harga Tiket: Rp 5.000, Jam Operasional: 08.00-15.30 WIB, Alamat: Gading III, Gading, Kec. Playen, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta; Map:...

Daya Tarik Mangli Sky View Magelang

Mangli Sky View, Spot Camping Favorit yang Dikelilingi Lima Gunung Eksotis di Magelang

Harga Tiket: Rp 10.000, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Mangli, Kec. Kaliangkrik, Kab. Magelang, Jawa Tengah; Map: Cek Lokasi Magelang...



Hot Topic

  • Curug Bogor

    20 Air Terjun (Curug) di Bogor Paling Hits Dikujungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 33 Tempat Wisata di Batu Malang yang Paling Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 21 Tempat Wisata di Binjai Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 25 Tempat Wisata di Nganjuk Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Air Terjun (Curug) di Sentul yang Populer

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About Us
  • Contact
  • Privasi

© 2022 iTrip Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • Jawa
    • Bandung
    • Jakarta
    • Jogja
    • Malang
    • Semarang
  • Nusa Teng.
    • Bali
    • Lombok
  • Sumatera
    • Lampung
    • Medan
    • Padang
    • Palembang
  • Lainnya
    • Kalimantan
    • Maluku
    • Papua
    • Sulawesi
  • Write For Us

© 2022 iTrip Indonesia.