Traveloka Liburan Traveloka Liburan
ADVERTISEMENT
iTrip
No Result
View All Result
  • Home
  • Destinasi
    • Bali
    • Bandung
    • Jogja
    • Malang
    • Medan
    • Lampung
    • Lombok
  • Kuliner
  • Hotel
  • Sedaya
  • Tips Traveling
  • Lainnya
    • Balikpapan
    • Raja Ampat
    • Sulawesi
    • iTripedia
  • Write For Us
SUBSCRIBE
  • Home
  • Destinasi
    • Bali
    • Bandung
    • Jogja
    • Malang
    • Medan
    • Lampung
    • Lombok
  • Kuliner
  • Hotel
  • Sedaya
  • Tips Traveling
  • Lainnya
    • Balikpapan
    • Raja Ampat
    • Sulawesi
    • iTripedia
  • Write For Us
No Result
View All Result
iTrip
No Result
View All Result
Home Jawa Tengah

Grojogan Sewu, Wisata Air Terjun Eksotis yang Sarat Mitos di Karanganyar

Dara Mendra by Dara Mendra
28/06/2023
Harga Tiket: Rp 20.000, Jam Operasional: 08.00-16.00 WIB, Alamat: Jl. Raya Tawangmangu, Beji, Kec. Tawangmangu, Kab. Karanganyar, Jawa Tengah; Map: Cek Lokasi

Grojogan Sewu merupakan destinasi air terjun dengan debit airnya yang cukup deras. Terletak di Tawangmangu salah satu kecamatan di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Lokasinya masih berada di kawasan lereng Gunung Lawu.

Istilah nama air terjun ini diambil dari bahasa Jawa. Grojogan memiliki arti air terjun, sedangkan sewu dalam bahasa Indonesia berarti seribu. Dimaksud dengan istilah seribu karena berdasarkan pengukuran zaman dulu, air terjun ini berketinggian 1000 pecak atau jarak telapak kaki.

Adapun kata Tawangmangu yakni karena lokasinya berada di Kecamatan Tawangmangu. Sehingga masyarakat setempat menamainya dengan Grojogan Sewu Tawangmangu. Banyak wisatawan yang berdatangan dari berbagai daerah untuk menyaksikan air terjun yang tidak pernah kering ini meskipun di musim kemarau.

➥ Periksa Tiket Rumah Atsiri Indonesia

Daya Tarik yang Dimiliki Grojogan Sewu

Daya Tarik Air Terjun
Photo by Nurul Maa on Google Maps

1. Lokasi Strategis

Tawangmangu memang terkenal dengan sejumlah wisatanya yang mempesona. Termasuk wisata air terjunnya. Nah, bagi wisatawan yang berkunjung ke air terjun ini bisa juga sekaligus berwisata ke tempat lainnya yang tak kalah mempesona.

Diantaranya ada wisata Gunung Lawu, Bukit Mongkrang, Taman Wisata Balekambang dan masih banyak lainnya. Sehingga liburan Anda akan semakin seru. Tak perlu membutuhkan jarak yang jauh dari satu lokasi ke lokasi lainnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.
Shopee Live Diskon Shopee Live Diskon Shopee Live Diskon

2. Suasana Alam yang Masih Asri

Sesampainya di lokasi Grojogan Sewu, pengunjung akan disambut oleh pemandangan tumpahan air terjun yang cukup deras. Udara di sekitar air terjun juga terasa sejuk dan dingin. Terlebih jika Anda memilih waktu berkunjung di pagi hari.

Rekomendasi

Daya Tarik Pantai Kali Kencana

Pantai Kali Kencana, Pantai Pasir Putih yang Diapit Dua Tebing Eksotis di Cilacap

27/03/2025
Daya Tarik Pantai Pecaron

Pantai Pecaron, Pantai Indah yang Dihiasi Bebatuan Eksotis di Kebumen

26/03/2025

➥ Tiket Solo Safari

Melihat derasnya air terjun yang berketinggian sekitar 80 meter ini, pengunjung tidak diperkenankan untuk mandi langsung dibawahnya. Jika ingin menikmati sensasi kesegaran air terjun maka bisa berendam di kolam renang yang tersedia. Selain itu, pengunjung juga bisa bermain air dengan mencelupkan kaki di celah bebatuan.

Alamnya terlihat sangat asri. Banyak pepohonan hijau yang tumbuh dengan subur. Bahkan beberapa satwa liar juga bisa Anda temukan di lokasi ini. Seperti halnya kera-kera yang bergelantungan di ranting pepohonan.

Oleh karena itu, sebaiknya tidak membawa barang yang memancing kera untuk mengambilnya. Anda bisa juga membawa makanan kesukaannya seperti kacang ataupun pisang.

3. Cerita Mitos di Grojogan Sewu

Dibalik keeksotisan Grojogan Sewu terdapat cerita mitos yang unik. Wisatawan boleh percaya atau tidak ya. Jadi, di lokasi ini terdapat jembatan yang sering disebut sebagai jembatan pegat dalam istilah jawa. Pegat artinya putus.

BACA:  Taman Fathan Hambalang, Tempat Nongkrong yang Indah di Bogor

Mitosnya, pengunjung yang membawa kekasihnya dan belum menikah untuk melewati jembatan pegat ini maka nantinya hubungan asmara mereka bisa kandas atau putus. Padahal, jembatan ini merupakan spot yang instagramable untuk foto selfie. Karena background pemandangannya langsung berupa tumpahan air terjun yang deras.

4. Banyak Warung Kuliner

Pengunjung yang berwisata ke air terjun nan cantik ini tak akan kelaparan. Di lokasi wisata sudah banyak berdiri warung kuliner dengan menu yang beraneka ragam. Salah satu menu andalan yang menjadi ciri khas di Grojogan Sewu Tawangmangu ini adalah menu sate kelinci.

Bagi Anda yang belum pernah mencobanya, bisa mencicipi dengan memesan di warung makan tersebut. Dagingnya tak kalah lezat dengan daging ayam ataupun kambing. Teksturnya yang lembut dan bumbunya yang gurih membuat lidah Anda ingin terus mencobanya.

5. Memiliki Wahana Flying Fox

Berwisata di air terjun ini, pengunjung tidak hanya bisa menikmati keindahan alamnya. Namun, bisa juga untuk bermain flying fox. Wahana permainan yang cukup menantang adrenalin ini bisa menjadi pengisi waktu liburan sehingga banyak momen berkesan yang dilakukan.

6. Akses Menuju Grojogan Sewu

Untuk sampai di lokasi air terjun, pengunjung harus melalui anak tangga yang jumlahnya kurang lebih 1.250 buah. Hal ini dikarenakan lokasinya yang berada di bawah kaki Gunung Lawu.

Medannya juga cukup terjal. Apalagi jika kondisi cuaca sedang musim penghujan. Pengunjung harus melalui bebatuan yang cukup licin. Sehingga harus lebih berhati-hati.

➥ Periksa Promo Hotel di Karanganyar

Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Alamat Air Terjun
Photo by Bob Mulyadi on Google Maps

Grojogan Sewu terletak di Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Lebih jelasnya berada di Desa Beji, Jalan Raya Tawangmangu. Jarak dari pusat kota Solo ke lokasi wisata alam ini sekitar 40 kilometer. Dapat ditempuh kurang lebih 1 jam 20 menit menggunakan kendaraan pribadi.

Rute yang bisa dilalui untuk sampai ke lokasi yakni dari Solo ambil arah menuju Palur. Selanjutnya diteruskan menuju Karanganyar kota. Tetap lurus untuk mengarahkan mobil/motor Anda ke Terminal Tawangmanu.

Sesampainya di terminal, lanjutkan perjalanan menuju wisata Grojogan Sewu dengan akses jalan yang cukup menantang. Jalannya berkelok dan naik turun. Membelah hutan pinus dengan kondisi jalan yang sudah beraspal.

Harga Tiket Masuk Objek Wisata

Pengunjung yang hendak menikmati indahnya pemandangan Grojogan Sewu Tawangmangu perlu menyiapkan uang untuk tiket masuk. Per orang akan dikenakan retribusi seharga Rp 20.000. Adapun untuk parkir kendaraan bermotor Rp 2.000 dan mobil Rp 5.000 per unit.

Namun, ketentuan harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu. Jadi, akan lebih baik jika selama perjalanan ke wisata termasuk di tempat ini membawa persiapan uang yang lebih. Tujuannya untuk mengantisipasi kenaikan HTM ataupun membeli keperluan lainnya.

BACA:  10 Wisata Pantai di Wonogiri Paling Hits Dikunjungi

Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Grojogan Sewu

Aktivitas Air Terjun
Photo by Iyan Shebolang on Google Maps

1. Menikmati Pemandangan Air Terjun

Pemandangan derasnya air terjun dari ketinggian merupakan suatu view yang menakjubkan. Sensasi cipratan-cipratan airnya mengenai badan sehingga menambah nuansa dingin.

Air yang jatuh dari ketinggian 80 meter ini memiliki keeksotisan yang sangat mahal. Oleh sebab itu, pengunjung selalu menjadikan Grojogan Sewu sebagai landscape untuk berfoto. Hasilnya sungguh instagramable, bisa dijadikan penambah koleksi foto di akun sosial media.

2. Mandi/Berendam di Aliran Air Terjun

Melihat air terjun yang mengalir sangat deras, maka pihak pengelola tidak membolehkan pengunjung untuk berenang ataupun bermain air di bawah tumpahan air. Hal ini bertujuan untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Oleh sebab itu, pihak pengelola menyediakan fasilitas kolam renang yang bisa digunakan untuk bermain air. Namun, jika pengunjung tidak ingin basah-basahan maka bisa menikmati sensasi dinginnya air di aliran air terjun. Duduk di bebatuan sambil mencelupkan kaki di elah-celah bebatuan.

3. Foto di Spot yang Fantastis

Berkunjung ke wisata Grojogan Sewu Tawangmangu rasanya kurang afdol jika tidak berswafoto. View pemandangan alam nan hijau ditambah sensasi air grojogan merupakan pemandangan yang harus diabadikan.

Tak lupa para pengunjung membawa kamera terbaiknya serta sang fotografer yang bisa menentukan angle kamera agar mendapatkan hasil gambar yang luar biasa. Bahkan momen berfoto ini bisa juga dijadikan sebagai kenangan pada waktu yang akan datang. Sebagai bukti bahwa Anda pernah berkunjung merasakan wisata di Tawangmangu.

4. Mencicipi Kuliner

Udara di lokasi wisata cukup terasa dingin. Hal ini disebabkan karena lokasi Grojogan Sewu yang berada di lereng Gunung Lawu serta banyaknya pepohonan yang menyejukkan. Nah, untuk menghilangkan hawa dingin yang menusuk tubuh maka bisa langsung memesan minuman yang hangat di warung-warung sekitar lokasi.

Selain minuman, pedagang di warung-warung ini juga menyediakan aneka camilan yang bisa dijadikan teman ngopi atau minum teh. Bahkan olahan makanan berat juga tersedia. Biasanya pengunjung selalu tak lupa mencari makanan khas di warung tersebut.

Salah satu makanan khas yang selalu ramai diminati pengunjung adalah sate kelinci. Selain istilah sate yang unik jarang ditemukan, rasa dagingnya juga tak kalah lezat.

Adapun soal harga, tentu para pedagang telah membandrol harga yang standar. Karena para pedagang juga merasa senang atas adanya wisata alam ini. Sehingga bisa membantu perekonomian warga sekitar seperti berdagang. Jadi, mereka menyambut baik para pengunjung dan tidak memberikan harga yang relatif mahal.

5. Bermain Outbond

Permainan outbond memang menjadi aktivitas yang menambah keseruan. Terlebih jika dilakukan bersama rombongan ataupun keluarga. Intinya semakin ramai maka semakin seru juga nuansa yang dirasakan.

BACA:  10 Oleh-Oleh Khas Banjarnegara Paling Populer

Bagi Anda pecinta ketinggian, bisa menikmati wahana flying fox di Grojogan Sewu. Untuk pembayaran tiket naik wahana ini juga cukup murah. Pengunjung cukup membayar Rp 15.000 maka sudah bisa menikmati indahnya pemandangan dari ketinggian.

Meluncur dari titik start menuju titik finish. Sensasi mendebarkan, menegangkan sekaligus menyenangkan bercampur menjadi satu. Anda tidak perlu khawatir karena permainan ini sudah dilengkapi fasilitas pengaman yang terjamin. Bahkan ada pemandu yang akan memberikan arahan secara profesional.

Ketika bermain flying fox, pengunjung juga bisa melakukan foto. Ada jasa fotografer yang siap memotret Anda di angle yang tepat.

Selain olahraga di ketinggian, ada juga olahraga air seperti rafting. Merasakan aliran air yang memecah bebatuan pada sepanjang sungai dekat lokasi. Sensasinya tentu tak kalan mendebarkan.

Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Wisata

Fasilitas Air Terjun
Photo by Muhammad Mukty Zaki on Google Maps

1. Lokasi untuk Parkir Kendaraan

Wisatawan yang hendak memarkirkan kendaraan pribadinya bisa langsung menuju area parkir. Lahan yang tersedia cukup luas bisa menampung kendaraan bermotor, mobil, maupun bus.

2. Mushola

Keberadaan fasilitas mushola sangat bermanfaat bagi pengunjung Grojogan Sewu, khususnya umat muslim. Ketika adzan sudah berkumandang menunjukkan waktu sholat telah tiba, pengunjung bisa langsung bergegas ke mushola untuk sholat.

3. Warung Makan

Banyak warung makan di lokasi air terjun nan cantik ini. Pengunjung bisa memesan aneka minuman serta makanan yang lezat.

4. Wahana Outbond

Beberapa wahana permainan yang bisa menambah keseruan liburan di tawangmangu antara lain flying fox, rafting, dan tempat permainan anak.

5. Kolam Renang

Keberadaan kolam renang ini bisa digunakan untung mandi ataupun berendam. Pengunjung dapat menikmati sensasi kesegaran air terjun di kolam ini.

6. Toilet

Fasilitas toilet dengan kondisinya yang masih terawat bisa digunakan untuk MCK. Pengunjung juga bisa berganti pakaian di toilet ini.

7. Penginapan Terdekat

Grojogan Sewu terletak di lokasi yang strategis. Banyak ditemukan beberapa tempat wisata yang tak jauh dari air terjun cantik ini. Sehingga banyak pula penginapan yang disewakan untuk pengunjung. Anda bisa membookingnya sesuai keinginan.

8. Toko Oleh-Oleh

Aktivitas yang paling ditunggu-tunggu adalah berburu cinderamata. Baik berupa aksesoris maupun makanan khas. Nah, di sekitar grojogan ini Anda bisa menemukan toko-toko tersebut.

Itulah sekilas informasi keelokan salah satu wisata di Tawangmangu, Karanganyar yakni Grojogan Sewu Tawangmangu. Pesona alamnya yang mampu membuat mata terpana layak untuk dijadikan sebagai tujuan wisata untuk mengisi waktu liburan. Banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan di lokasi wisata nan menawan ini. Ayo, segera atur jadwal yang tepat ya.

Tags: Air Terjun BukittinggiWisata AlamWisata Karanganyar
ShareTweetSend

Related Posts

Daya Tarik Jericho Stable

Jericho Stable, Rasakan Sensasi Berkuda Ala Joki Profesional di Serdang Bedagai

by Khansa A
29/03/2025

Jericho Stable di Serdang Bedagai menawarkan pengalaman berkuda ala joki profesional, sempurna untuk pecinta olahraga dan petualangan. Harga Tiket: Rp...

Alamat Taman Nasional Ujung Kulon

Taman Nasional Ujung Kulon, Kawasan Konservasi Badak Bercula Satu di Pandeglang

by Zulkifly
27/03/2025

Taman Nasional Ujung Kulon di Pandeglang adalah kawasan konservasi yang menjadi habitat terakhir badak bercula satu yang terancam punah. Harga...

Daya Tarik Hutan Mangrove Wonorejo

Hutan Mangrove Wonorejo Surabaya, Ekowisata yang Menjadi Bukti Keberhasilan Rehabilitasi Alam

by Syamsul Ikrar
26/03/2025

Hutan Mangrove Wonorejo di Surabaya adalah destinasi ekowisata yang memukau dengan keindahan alam hijau, menjadi bukti sukses rehabilitasi lingkungan di...

Aktivitas Taman Mangrove Ketapang

Taman Mangrove Ketapang, Ekowisata Hutan Mangrove yang Asri di Tangerang

by Syamsul Ikrar
26/03/2025

Taman Mangrove Ketapang di Tangerang menawarkan wisata ekowisata asri dengan panorama hutan mangrove yang memukau, ideal untuk rekreasi dan edukasi...

Fasilitas Manigom Nauli

Manigom Nauli, Pemandian Alami di Simalungun yang Lagi Hits

by Abd. Muththalib
25/03/2025

Manigom Nauli di Simalungun adalah pemandian alami yang lagi hits, menawarkan air jernih dan suasana asri yang menyejukkan. Harga Tiket:...

Aktivitas Danau Sidihoni

Danau Sidihoni, Danau Cantik di Samosir yang Dikelilingi Vegetasi Hijau Menakjubkan

by Abd. Muththalib
25/03/2025

Danau Sidihoni di Samosir adalah danau cantik yang dikelilingi vegetasi hijau menakjubkan, menawarkan pesona alam yang menenangkan. Harga Tiket: Gratis,...



Hot Topic

  • 20 Tempat Wisata Anak & Keluarga di Jakarta yang Populer

    20 Tempat Wisata Anak & Keluarga di Jakarta yang Populer

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 13 Tempat Makan Enak di Salatiga Favorit Wisatawan

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 10 Wisata Pantai di Tegal Paling Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Alas Harum Bali, Pesona Alam Eksotis Nan Hijau di Gianyar

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 25 Tempat Wisata di Magetan Terbaru & Lagi Hits Dikunjungi

    1 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About Us
  • Contact
  • Privasi

© 2022 iTrip Indonesia.

No Result
View All Result
  • Home
  • Destinasi
    • Bali
    • Bandung
    • Jogja
    • Malang
    • Medan
    • Lampung
    • Lombok
  • Kuliner
  • Hotel
  • Sedaya
  • Tips Traveling
  • Lainnya
    • Balikpapan
    • Raja Ampat
    • Sulawesi
    • iTripedia
  • Write For Us

© 2022 iTrip Indonesia.