Harga Tiket: Gratis, Jam Operasional: 24 Jam, Alamat: Pinggan, Kec. Kintamani, Kab. Bangli, Bali; Map: Cek Lokasi |
Pura Dalem Balingkang terkenal dengan cerita sejarah yang membuat pengunjung selalu tertarik pergi kesana. Bangunan Pura masih kuno dengan beberapa batu dan ukiran. Pada pintu masuk pun terlihat gerbang yang dilengkapi patung khas Bali.
Masyarakat Hindu merasa lebih fokus saat ibadah disana karena suasana Pura jauh dari tempat ramai. Bahkan tempat pemujaan tersedia secara luas dengan beberapa patung. Wisatawan dapat memilih tempat mana saja yang sudah disediakan.
Para tamu boleh sekedar melihat tradisi Hindu di kawasan pura. Tak hanya itu, Anda juga bisa berjalan menuju bagian lain untuk melihat peninggalan Cina. Wisata hits ini memang mempunyai keunikan yang berbeda dari Pura lain yang ada di sekitar Bali.
Daya Tarik yang Dimiliki Pura Dalem Balingkang

1. Tempat Pemujaan
Pura Dalem Balingkang sudah dipakai untuk tempat pemujaan sejak dahulu hingga sekarang. Spot pemujaan dilengkapi simbol koin Cina yang berkaitan dengan sejarah dari Pura. Pelinggih pun ada disana yang dipercaya mampu sebagai tempat memohon keberuntungan. Orang Hindu yang sudah datang bisa berdoa pada tempat pemujaan itu.
Bangunan dari pura tidak hanya spot pemujaan saja, tetapi tampak sebuah benteng. Bahkan bentuk benteng menyerupai istana untuk menjaga tempat religi ini. Para tamu bisa pula menemukan istana Ratu Ayu Mas Subandar yang sering dipuja masyarakat. Beribadah menjadi lebih mudah karena bangunan religi ini menyimpan tempat pemujaan yang lengkap.
2. Asal Usul Tempat
Wisatawan yang sudah pernah ke Pura Dalem Balingkang pasti tidak asing lagi dengan asal usul tempat ini. Zaman dahulu ada seorang raja menikah dengan salah satu wanita keturunan Cina. Lalu membangun keraton yang dijuluki sebagai Balingkang. Cerita sejarah itu dapat Anda ketahui berdasarkan mitos masyarakat, kakawin barong landung, serta purana.
Lahan luas yang menjadi tempat berdirinya pura memang banyak memiliki hiasan khas Cina. Bahkan ada lampion, koin, hingga bangunan yang dicat merah. Pelancong dapat belajar sejarah dari wisata religi sambil melihat bangunan yang melambangkan kebudayaan Bali dan Cina disana. Sehingga berkunjung ke sini menjadi semakin menyenangkan.
3. Kawasan Asri
Pura Dalem Balingkang memang dibangun begitu megah dengan menyatukan dua budaya. Namun area destinasi religi masih mempertahankan keasrian dari tanaman. Rumput liar banyak tumbuh dekat bangunan Pura yang membuat kawasan begitu hijau. Anda pasti nyaman karena dapat ibadah sambil menghirup angin sejuk yang mudah diperoleh di Pura.
Alamat dan Rute Menuju Lokasi

Pura Dalem Balingkang terletak di Dusun Pinggan, Kintamani, Bali. Memilih ibadah atau sekedar berkunjung melihat bangunan Pura menjadi kesenangan setiap tamu. Jika tidak ada hari perayaan besar maka jalan menuju wisata religi dijamin masih aman dan tidak macet. Letak yang ada di daerah desa sama sekali tidak menyurutkan niat pengunjung pergi kesana.
Destinasi cantik ini memang dekat dengan daerah Kintamani. Anda tentu bisa berangkat dari arah itu supaya lebih mudah dalam menemukan rute selanjutnya. Masuk saja ke Jalan Tabu yang bisa dilewati kendaraan pribadi roda dua maupun empat. Lalu melipir sampai Kabupaten Bangli, disana ada beberapa Pura dan Anda dapat mencari wisata Dalem.
Waktu perjalanan menuju destinasi religi cukup singkat hanya 30 menit saja dari rute itu. Pelancong dapat menikmati bangunan rumah warga di sepanjang jalan yang masih kental dengan budaya Bali. Anda bisa berjalan menyusuri Pura Dalem Balingkang dengan rute dari navigasi jika baru pertama kali datang. Tidak jarang pula yang naik angkutan umum untuk kesana.
Harga Tiket Masuk Wisata Religi

Pura Dalem Balingkang bisa digunakan untuk pilihan tempat berkunjung sekaligus ibadah dengan biaya masuk gratis. Pada perayaan tertentu Anda dapat melihat tradisi di dalam Pura karena tetap sama tidak ada tiket masuk. Para tamu yang melipir kesana pasti senang. Apalagi bagi pelancong dari luar Bali yang ingin melihat bangunan Pura dijamin betah.
Selama melakukan ibadah di dalam area, Anda dapat melipir ke tempat parkir. Kendaraan seperti sepeda motor mempunyai karcis Rp 2.000. Mobil pun tidak kalah murah karena memiliki harga Rp 5.000 yang berlaku setiap hari. Berjelajah ke sepanjang destinasi sambil menyiapkan budget yang ramah di dompet membuat area Pura hampir setiap hari ramai.
Traveller banya pula yang mengincar kuliner Bali selama liburan ke Pura. Namun, wisata hits ini masih cukup jauh dari spot kuliner karena ada di bagian seberang saja. Jika Anda penasaran dengan rasa dari makanan maka coba sajian yang dijual pedagang dengan biaya dari Rp 10.000. Selain itu budget membeli perlengkapan ibadah juga dijual cukup hemat.
Aktivitas yang Menarik Dilakukan di Pura Dalem Balingkang

1. Menjepret Foto
Pura Dalem Balingkang yang dibangun dengan menyatukan 2 kebudayaan Bali dan Cina ini memang menarik. Pelancong dapat menemukan hiasan bercorak merah hingga lampion. Spot itu kerap digunakan menjepret foto saat selesai melakukan ibadah. Traveller juga bisa mencari obyek lain seperti memotret pelinggih atau suasana sekitar Pura.
2. Mampir ke Warung
Bagi pengunjung yang merasa lelah setelah datang ke Pura Dalem Balingkang bisa menuju warung. Pusat kuliner menjadi favorit banyak orang karena hidangan yang tersedia cukup banyak. Bahkan masakan Bali sudah tidak jarang dijumpai pada warung itu. Berkunjung sambil mencari sejumlah spot kuliner tentu membuat hati senang.
3. Ibadah
Tempat pemujaan seperti pelinggih dan patung yang sudah tersedia lengkap mampu membuat wisatawan lebih betah selama ibadah. Warga yang melakukan doa disana selalu memakai pakaian adat Bali. Anda juga bisa melihat tradisi di Pura yang masih kental. Biasanya para tamu yang ingin masuk ke Pura harus mengenakan pakaian yang sopan.
4. Belajar Sejarah
Pura Dalem Balingkang dikenal sebagai destinasi religi yang masih kental dengan cerita sejarah. Bangunan yang mencerminkan adat Bali serta Cina menjadi salah satu lambang dari asal usul Pura. Traveller bisa belajar sejarah dari beberapa tulisan di sekitar. Tak hanya itu, Anda juga dapat bertanya terkait sejarah pura ke penduduk setempat.
Fasilitas yang Tersedia di Kawasan Pura

Pura Dalem Balingkang yang dikenal sebagai tempat ibadah orang Hindu memberi fasilitas memadai di dalam area. Wisatawan asli Bali atau luar daerah yang ingin berdoa dapat menuju ke tempat khusus untuk pemujaan. Disana ada patung dewa dan pelinggih yang bisa dipakai beribadah. Parkir umum ada di bagian dalam wisata dekat bangunan Pura.
Kios yang menyediakan kebutuhan makanan telah tersebar pada bagian seberang wisata. Bahkan sudah tidak jarang pedagang kaki lima disana. Kursi duduk yang dicari wisatawan bisa ditemukan pada kawasan dalam destinasi yang cukup banyak. Tempat menjual beberapa alat ibadah Hindu pun mudah dicari saat menginjakkan kaki di area.
Kawasan pura juga memiliki kamar mandi untuk pengunjung wanita dan pria. Tidak jauh dari destinasi ada penginapan bagi traveller luar daerah yang ingin lebih lama di Bali. Beragam pilihan spot foto sudah bisa dicari oleh pelancong. Fasilitas penunjang ini tentu cukup lengkap dalam menyambut para tamu yang mampir ke pura ini.
Itulah sekilas mengenai Pura Dalem Balingkang yang masih menjadi salah satu bangunan paling unik di Bali. Menginjakkan kaki disana membuat semua mata terpanah karena ada bangunan yang bercorak Cina hingga Bali. Pengunjung tidak pernah lupa mengabadikan momen ketika di Pura. Mengajak keluarga atau teman untuk ibadah disana memang tepat.